BREAKING NEWS
 

Warganet Debat Makan Nasi Padang Pakai Sendok Vs Tangan

Reporter & Editor :
FAQIH MUBAROK
Jumat, 4 Maret 2022 08:44 WIB
Unggahan Arief Muhammad (@ariefmuhammad) yang bikin orang debat soal makan Nasi Padang. (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Media sosial diramaikan dengan unggahan Arief Muhammad (@ariefmuhammad) yang bikin terbelah antara orang yang makan Nasi Padang pakai tangan dan pakai sendok.

Awalnya, Arief menyebut, makan Nasi Padang pakai tangan adalah jalan yang paling benar. Apalagi polling Instagram Arief yang menunjukkan bahwa 76 persen netizen menyatakan makan nasi padang memakai tangan lebih baik.

Perdebatan pun berlanjut dan trending di Twitter sejak Kamis (3/3), sejumlah selebritis dan publik figur ikut menyatakan pro dan kontranya terhadap Arief melalui instagram story masing-masing.

Dukungan kepada Arief Muhammad datang dari Bintang Emon (@bintangemon) dan Motomobi (@motomobitv). Mereka menyindir artis lain yang lebih suka makan pakai sendok.

Baca juga : Kunjungi Peternakan Sapi Deli Serdang, Mentan Pastikan Stok Di Sumut Dan Aceh Aman

"Makan Nasi Padang mau lauknya ayam, telor, rendang, bebas, yang penting cara makannya gini (pakai tangan). Kayaknya harus dimasukin ke Kemendikbud nih kurikulum cara makan Nasi Padang yang bener. Setuju nggak bang?" celoteh Bintang Emon pada Instagram story-nya.

"Heran, masih ada aja orang makan Nasi Padang pake sendok. Rief, kasih tau lah orang-orang itu. Nasi Padang itu pake tangaan!" ujar Om Mobi (motomobi), yang menyindir Fitra Eri @fitra.eri rif.

Adsense

Arief Muhammad pun menimpali dengan me-repost instagram story dari @motomobitv dengan tulisan "Bikin malu memang yang pakai sendok."

Fadly Faisal (@fadlyfsl) mengaku bersebrangan dengan Arief. Ia mengunggah video sedang makan Nasi Padang. "Sorry ya bang @ariefmuhammad, kita nggak sejalan. Gua tim makan Nasi Padang pakai sendok nih @ariefmuhammad."

Baca juga : Senayan Minta Pemerintah Perhatikan Nasib Mahasiswa Indonesia Di Ukraina

Sang adik pun, Fuji An juga gregetan saat melihat sang kakak laki-laki makan Nasi Padang menggunakan sendok. "Sumpah ya aku tuh nggak ngerti lagi ngeliat orang makan Nasi Padang pakai sendok, bener-bener sebel banget. Bang Arief tolong ya kasih tau fadly kalo makan Nasi Padang itu pakai tangan," saran @fuji_an dalam Instagram Story-nya.

Berbeda dengan yang lain, Fitra Eri (@fitra.eri) yang juga kerabat dari Arief Muhammad memberikan opini penengah.

"Makan siang kita makanan Padang. Nah kalau lagi kuahnya keringnya gini dan lagi gak males tangan kotor ya kita pake tangan. Tapi kalau lagi males tangan kotor, wastafel jauh atau misalnya kuahnya banyak ya kita pake sendok. Jadi situasional semuanya," tulisnya menengahi.

Perdebatan ini semakin ramai dan meluas ke banyak kalangan. Bahkan istri dari Crazy Rich Malang, Shandy Purnamasari yang sedang di Paris (@shandypurnamasari) turut mendukung Arief Muhammad.

Baca juga : Bank DKI Dinobatkan Sebagai BUMD Terbaik Di Tahun Macan Air

"Sebagai warga negara Indonesia, makan nasi pakai ayam itu harus pake tangan. Apalagi dengan sambel," kata Shandy yang di-repost Arief melalui story @nadiaalaydrus sambil memberi emoji berjabat tangan. [FAQ]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense