BREAKING NEWS
 

Banjir Awal Tahun 2020, Koleksi Mobil Parto Patrio Ikut Terendam

Reporter & Editor :
FIRSTY HESTYARINI
Kamis, 2 Januari 2020 19:08 WIB
Banjir di rumah Parto di Kemang Pratama, Bekasi, Jawa Barat, turut merendam koleksi mobil sang komedian, Rabu (1/1). (Foto: Tangkapan layar video Instagram @partopatrio)

RM.id  Rakyat Merdeka - Banjir awal tahun 2020 yang melanda Jabodetabek, tak hanya menyasar warga biasa. Sejumlah pesohor pun jadi korban. Salah satunya komedian Parto Patrio.

Parto mesti merelakan kendaraan dan rumahnya terendam banjir sejak Rabu (1/1), kemarin. Lewat akun Instagramnya, @partopatrio, Kamis (2/2), dia mengunggah sejumlah video banjir yang mampir ke rumahnya di Kemang Pratama, Pekayon, Bekasi, Jawa Barat.

Dari unggahannya itu, nampak enam unit mobil dan satu sepeda motor yang nangkring di garasinya kerendem banjir.   Dia mengunggah dua video.

Baca juga : Libur Awal Tahun, Transaksi Keuangan BNI di Luar Negeri Tetap Eksis

Video pertama, banjir belum surut. Ketinggian air menyentuh batas bawah kaca pintu mobilnya.

Pada video kedua, Parto kembali mengunggah video yang menunjukkan kondisi air sudah surut. Lumpur-lumpur cokelat masih menempel di lantai dan di mobil mewah komedian ini.

Adsense

"Ya, hari ini sudah surut. Namun, lumpur-lumpur sudah dibersihkan dari tadi pagi. Alhamdullilah sudah surut," ujar Parto.

Baca juga : Tembok Jebol, Kompleks Duta Indah Tenggelam Hingga 1,5 Meter

Tampak seseorang tengah mengepel bagian dalam rumah pria bernama asli Eddy Supono itu.

Sampai berita ini diturunkan, dua video singkat yang diunggah Parto sudah ditonto  lebih dari 70 ribu warganet.

Sejumlah warganet turut prihatin. Rekan pesohor ikut mengomentari unggahan Parto. Misalnya rekan komedian Sule, ia menawarkan Parto untuk mengungsi sementara.

Baca juga : Malam Pergantian Tahun, Kapolda Metro Jaya Minta Masyarakat Tak Konvoi Kendaraan

"Turut prihatin dan sedih, semoga cepet surut pindah ke Bima Duta om," tulis Sule menawarkan bantuan melalui akunnya @ferdinan_sule.

Eko Hendro Purnomo - rekan Parto di grup Patrio -  bersyukur, banjir di rumah Parto sudah surut. "Wahhhh turut prihatin om ato semoga keluarga sehat semua," tulis @ekopatriosuper, yang kini menjadi anggota DPR, disambut komedian Denny Cagur. "Alhamdulillah udah surut."

Ustaz selebriti @zackymirza_ juga angkat bicara. "Alhamdulillah. Semoga ada hikmah di balik banjir yang Allah titip di Bang @partopatrio dan keluarga. Tetap cemunguuud yee bang," tulisnya, yang diamini langsung oleh Parto. [FAQ]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense