BREAKING NEWS
 

Rilis Tabungan XTRA Savers, CIMB Niaga Genjot Simpanan

Reporter : DWI ILHAMI
Editor : SRI NURGANINGSIH
Selasa, 6 September 2022 19:28 WIB
Foto: IstimewaRi

 Sebelumnya 
Semakin banyak saldo tabungan, semakin banyak Poin Xtra yang didapatkan. Poin Xtra dapat ditukar dengan scan QRIS di aplikasi OCTO Mobile, atau transaksi kartu debit ataupun kredit.

Dengan banyaknya merchant ataupun brand yang sudah menggunakan QRIS, penggunaan Poin Xtra tidak terbatas pada partner yang sudah bekerja sama dengan CIMB Niaga saja.

Baca juga : Rayakan Harpelnas 2022, CIMB Niaga Gelar Kampanye Dan Tebar Promo

Sedangkan untuk nasabah yang sering bepergian ke luar negeri, CIMB Niaga menyediakan Tabungan XTRA Savers Valas, yang memberikan kemudahan transaksi di luar negeri tanpa dikenai exchange rate. Dengan pilihan 11 mata uang, nasabah bisa memilih currency sesuai negara tujuan.

Misalkan untuk nasabah yang bepergian ke Singapura, nasabah bisa menjadikan XTRA Savers Valas SGD sebagai rekening utama kartu debit melalui OCTO Clicks, sehingga transaksi belanja, tarik tunai, bahkan pembayaran Mass Rapid Transit (MRT) dengan Kartu Debit CIMB Preferred, bisa lebih nyaman tanpa exchange rate, karena langsung mendebet Tabungan XTRA Savers Valas SGD.

Baca juga : Bendung Radikalisme, Tingkatkan Literasi Digital Dan Nilai Kebangsaan

Noviady mengatakan, dengan benefit yang lengkap tersebut, kami berharap nasabah dapat menjadikan XTRA Savers sebagai pilihan utama untuk menyimpan dana, sehingga bisa mengoptimalkan manfaat yang diberikan.

“Ke depan, CIMB Niaga akan terus berinovasi untuk menghadirkan produk dan layanan yang senantiasa relevan dengan kebutuhan nasabah,” pungkasnya. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense