BREAKING NEWS
 

Cegah Masalah Sistemik

Bahana TCW Dan 8 BUMN Teken MoU Kelola Dapen

Reporter : DWI ILHAMI
Editor : FIRSTY HESTYARINI
Jumat, 23 Desember 2022 07:30 WIB
Wakil Menteri BUMN II Kartika Wirjoatmodjo. (Foto: Antara).

 Sebelumnya 
Sehubungan dengan inisiatif tersebut, IFG melalui salah satu anak usahanya yang bergerak di bidang pengelolaan investasi, Bahana TCW Investment, akan membantu BUMN pendiri bersama dengan dana pensiun BUMN dalam pengelolaan investasi bersama dengan menggunakan skema Kontrak Pengelolaan Dana (KPD).

Direktur Utama IFG Robertus Billitea menjelaskan, pengelolaan investasi oleh Bahana TCW Investment diharapkan dapat memberikan nilai tambah yang baik bagi dana pensiun BUMN yang akan bekerja sama.

Baca juga : Jasa Raharja Gencar Tekan Angka Kecelakaan

“Strategi pengelolaan investasi bersama diharapkan akan memberikan akses yang lebih besar, dan skala ekonomis untuk mencari instrumen investasi terbaik di pasar dengan negosiasi harga yang lebih baik,” katanya.

Adsense

Menurut Robertus, kehadiran Bahana TCW Investment akan mengadopsi pendekatan menyeluruh dalam pengelolaan investasi dengan mengkombinasikan metodologi investasi topdown dan bottom-up approach.

Baca juga : Ganjar Targetkan 100 Persen MPP Di Jateng

Serta menerapkan strategi investasi berbasis Liability Driven Investment (LDI), yang dapat memitigasi risiko liabilitas sambil mempertahankan kecukupan imbal hasil dalam pengelolaan aset jangka panjang.

“Kami berharap, penandatanganan MoU Pengelolaan Aset Investasi Dana apensiun ini menjadi langkah awal yang baik ke depannya, untuk pengelolaan investasi dana pensiun yang sehat dan berkelanjutan,” harapnya.

Baca juga : Lewat Usaha Binaan Kubedistik, Pertamina EP Tarakan Berdayakan Kelompok Difabel

Direktur Bisnis IFG Pantro Pander Silitonga menambahkan, pengelolaan investasi bersama berpotensi menciptakan skala investasi yang besar yang dapat menjadi salah satu sumber pendanaan proyek-proyek infrastruktur.

“Terutama yang memiliki long duration,sesuai dengan nature liabilitas dana pensiun dan pada saat bersamaan juga berpotensi memberikan yield investasi yang cukup attractive,” ingat Pantro.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense