BREAKING NEWS
 

Gali Terowongan Untuk Merampok, Eh Malah Terkubur

Reporter : PAUL YOANDA
Editor : MELLANI EKA MAHAYANA
Rabu, 17 Agustus 2022 19:50 WIB
Petugas melakukan penyelamatan pria Italia yang tertimbun reruntuhan terowongan. (Foto Vigili Del Fuoco/AFP/Getty Images)

RM.id  Rakyat Merdeka - Senjata makan tuan. Istilah itu sepertinya cocok disematkan kepada pria di Roma, Italia. Pria itu terjebak dalam terowongan runtuh yang digalinya bersama komplotannya untuk merampok bank.

Mengutip The Guardian, Rabu (17/8), sebagian terowongan yang dia dan kelompoknya gali runtuh, di daerah dekat Vatikan. Naas, pria itu terkubur sedalam enam meter.

Adsense

Baca juga : PKS Tak Kecewa, Malah Bahagia

Layanan darurat yang mendapat info dari anggota kelompok lain, yang berhasil selamat dan melarikan diri, langsung meluncur ke lokasi.

Lalu, setelah melakukan operasi yang sulit dengan menggali lubang paralel, pria itu berhasil diselamatkan. Pria tersebut dilarikan ke rumah sakit dan dilaporkan menderita luka serius.

Baca juga : Lestari: Kegiatan Pramuka Bentuk Generasi Muda Tangguh

Polisi mengatakan, mereka semua berhasil ditangkap. Polisi meyakini, mereka menggali melalui terowongan, yang dimulai di bawah toko yang tutup, untuk mencapai brankas bank terdekat.

Rencana mereka adalah menggali sedikit demi sedikit setiap hari. Hingga mereka dapat melakukan pencurian saat hari libur Ferragosto, Senin (15/8). Namun, rencana mereka gagal.*** 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense