BREAKING NEWS
 

Agar Tak Tumbang Seperti Pemilu 2019

Petugas KPPS Jakarta Bakal Dipasok Suplemen Dan Vitamin

Reporter : DEDE ISWADI IDRIS
Editor : MARULA SARDI
Kamis, 7 Desember 2023 07:30 WIB
Ketua Komisi A DPRD DKI Jakarta Mujiyono. (Foto: Dok. DPRD DKI Jakarta)

 Sebelumnya 
Sebelumnya, KPU DKI Jakar­ta melakukan pertemuan dengan Komisi A DPRD DKI Jakarta pada Selasa (28/11). Dalam kesempatan ini, KPU DKI Jakarta menyampaikan tantangan dalam Pemilu 2024. Salah satunya, me­mastikan kesehatan KPPS.

Ketua KPU Provinsi DKI Jakarta Wahyu Dinata menuturkan, bakal ada sekitar 210 ribu anggota KPPS di Jakarta pada Pemilu 2024. Angka ini mengacu pada jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang tersebar di seluruh wilayah Jakarta yang diperkirakan akan ada 30 ribu TPS. Setiap TPS akan ada tujuh petugas KPPS.

Wahyu bilang, pemeriksaan kesehatan yang lebih layak akan dilakukan saat proses rekrutmen anggota KPPS. Dalam Pemilu 2024, calon petugas KPPS akan dites kesehatannya, bukan hanya sekedar keterangan sehat yang dikeluarkan Puskesmas.

Baca juga : KPK Era Nawawi: Bidang Wakil Ketua Bakal Ditiadakan, Semua Sama Rata

“Kalau di Puskesmas itu kan cuma ditanya-tanya saja, sehat nggak. Nah kalau sekarang rekrutmen KPPS minimal cek kolesterol sama gula darah,” kata Wahyu.

Ketua Divisi Teknis Penye­lenggaraan Pemilu KPU DKI Ja­karta Dody Wijaya menuturkan, beban kerja dan riwayat penyakit menjadi faktor utama banyaknya petugas yang sakit dan mening­gal dunia pada Pemilu 2019.

Karena itu, dalam Pemilu 2024 pihaknya melibatkan Dinkes DKI Jakarta dan manajemen bimbingan teknis (bimtek) yang efektif dalam penyelenggaraan Pemilu.

Baca juga : Pemkot Bekasi Minta Publik Laporkan ASN

“Ini sangat penting dilakukan sebagai upaya meminimalisir keja­dian Pemilu 2019 terjadi kembali. Kita harus maksimal dalam rekrut­men KPPS yang efektif, screening KPPS dari segi kesehatan, bimtek yang efektif dan efisien,” ujarnya.

Dody menyebut, keberadaan ambulans juga diperlukan agar ketika ada petugas yang sakit saat bertugas bisa langsung dibawa ke fasilitas kesehatan.

“Kami mendorong AGD (Am­bulans Gawat Darurat (AGD) di kelurahan-kelurahan. Jadi ketika ada persoalan petugas sakit lang­sung bisa dijemput. Dulu kan nggak ada pas 2019, makanya kami bingung,” kata Dody.

Baca juga : Kapolri: Tugas TNI-Polri Jaga Keutuhan Masyarakat, Persatuan Dan Kesatuan

Menurut dia, beban kerja para petugas KPPS 2024 akan sama dengan petugas KPPS Pemilu 2019. Sebab, pemilihan presiden (Pilpres) dan pemilihan legislatif (Pileg) dilakukan secara serentak.

“Ada risiko yang sama terkait dengan meninggal dan sakitnya petugas penyelenggara Pemilu, karena itu kami perlu melakukan mitigasi,” tegasnya.

Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Kamis 7/12/2023 dengan judul Agar Tak Tumbang Seperti Pemilu 2019, Petugas KPPS Jakarta Bakal Dipasok Suplemen Dan Vitamin

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense