BREAKING NEWS
 

Bagikan BLT, Jokowi Harap Daya Beli Masyarakat Bisa Lebih Baik

Reporter : NOVALLIANDY
Editor : MUHAMAD FIKY
Rabu, 13 April 2022 16:07 WIB
Presiden bagikan BLT Migor Dan Modal Usaha ke masyarakat di Pasar Kanoman Cirebon, Rabu (13/4)

RM.id  Rakyat Merdeka - Presiden Joko Widodo menyerahkan bantuan sosial (bansos) di Pasar Kanoman, Kota Cirebon, Jawa Barat, Rabu (13/4).

Bansos yang diberikan berupa Bantuan Langsung Tunai (BLT) Minyak Goreng dan Bantuan Modal Kerja (BMK) bagi para peserta Program Keluarga Harapan (PKH) dan Pedagang Kaki Lima (PKL).

"Saya ke Cirebon dalam rangka pembagian  BLT Minyak Goreng kepada para pedagang kaki lima dan ibu-ibu penerima PKH. Serta memberikan tambahan modal usaha sebesar Rp 1,2 juta,” ujar Presiden usai menyerahkan bantuan.

Baca juga : Jaga Daya Beli Dan Ringankan Beban Masyarakat, BLT Migor Dikucurkan

Presiden menyampaikan, saat ini kondisi pandemi Covid-19 di tanah air semakin membaik dan para pedagang telah memulai kembali usahanya di pasar-pasar.

Adsense

Presiden pun berharap bantuan yang diberikan dapat membantu meningkatkan usaha para pedagang.

"Kita harapkan dengan pemberian baik BLT, baik bantuan modal usaha, daya beli masyarakat bisa lebih baik lagi,” ujarnya.

Baca juga : Puan Minta DK OJK Terpilih Lindungi Masyarakat Dari Investasi Ilegal

Membaiknya situasi perekonomian, lanjut Presiden, juga terlihat dari peningkatan aktivitas di pusat perekonomian seperti di pasar, termasuk menjelang hari raya Idul Fitri saat ini.

"Kemacetan yang luar biasa yang terjadi hampir di semua kota. Ini juga menunjukkan mobilitas yang semakin tinggi, tetapi juga menunjukkan itu adanya pergerakan-pergerakan ekonomi, perputaran ekonomi yang lebih baik, utamanya pariwisata,”ujarnya.

Turut mendampingi Presiden dalam kegiatan di Pasar Kanoman tersebut yaitu Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Wali Kota Cirebon Nashrudin Azis, Wakil Wali Kota Cirebon Eti Herawati, dan Kepala Pasar Kanoman Dody Supriyadi. (MFA)

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense