BREAKING NEWS
 

Soal Menteri Kena Corona

Moeldoko Bela Airlangga

Reporter : PAUL YOANDA
Editor : APRIANTO
Kamis, 21 Januari 2021 07:25 WIB
Kepala Staf Kepresidenan (KSP), Jenderal (Purn) Moeldoko. (Foto: ANTARA)

RM.id  Rakyat Merdeka - Kepala Staf Kepresidenan (KSP), Jenderal (Purn) Moeldoko membela Menko Perekonomian Airlangga Hartarto yang tidak mengumumkan ke publik pernah kena Corona. Menurutnya, para menteri tidak wajib mengumumkannya ke publik.

Terkuaknya Airlangga pernah kena Corona saat dia mendonorkan plasma konvalesen di acara Palang Merah Indonesia (PMI), Senin (18/1). Keikutsertaan Airlangga ini membuat kaget banyak orang. Pasalnya, Ketua Umum Partai Golkar tersebut, tidak pernah mengumumkan positif Corona.

Menurut Moeldoko, terdapat perbedaan antara pejabat dengan masyarakat yang terjangkit Corona. Jika pejabat yang kena, maka pejabat tersebut mampu menjaga kesehatan dirinya dan orang banyak.

Baca juga : Sinovac Geber Produksi Vaksin Corona Hingga 1 Miliar Dosis

“Dalam konteks Covid-19, kami-kami ini di kabinet tidak pernah masuk dalam area publik yang sangat besar ya. Itu karena kita semua juga membatasi,” ujar Moeldoko, di Kompleks Istana Kepresidenan, kemarin.

Para menteri, kata Moeldoko, diperkenankan membatasi komunikasinya. Jadi, ketika ada menteri yang terinfeksi, maka tidak perlu semua orang tahu. “Kalau terjadi pada menteri, ya cukup beberapa orang saja yang tahu,” jelasnya.

Berbeda kasusnya jika kondisi serupa dialami seseorang yang berada di tengah masyarakat luas. Kemudian orang tersebut sering beradaptasi dengan masyarakat. Sehingga sulit dikontrol.

Baca juga : Jokowi Sehat Walafiat

“Para menteri punya instrumen kesehatan yang mengontrol berkala. Jadi, dalam konteks ini, saya pikir case-nya yang kita lihat,” bebernya.

Menko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK), Muhadjir Effendy juga membela Airlangga. Menurut dia, seseorang tidak perlu terkenal karena penyakitnya.

Adsense

“Ada informasi tetapi memang tidak diumumkan secara terbuka. Orang kan tidak harus terkenal karena sakit,” ujar Muhadjir, saat dikonfirmasi Rakyat Merdeka, kemarin.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense