BREAKING NEWS
 

Menakar Untung Rugi Vaksin AstraZeneca, Tetap Lebih Banyak Manfaatnya

Reporter & Editor :
FIRSTY HESTYARINI
Kamis, 27 Mei 2021 09:07 WIB
Ilustrasi vaksin Covid AstraZeneca (Foto: Istimewa)

 Sebelumnya 
2. Efektivitas Di Dunia Nyata

Vaksin AstraZeneca terbukti 65 persen efektif dalam menurunkan risiko terinfeksi Covid, 72 persen menurunkan risiko Covid bergejala, serta 84-94 persen menurunkan risiko rawat inap karena Covid (Ismail, 2021; Vasileiou, 2021; Pritchard, 2021).

3. Efektif Mencegah Varian Baru

Baca juga : Pastikan Penyelenggaranya Cek Keaslian Sertifikatnya

Vaksin AstraZeneca efektif mencegah varian baru yang sudah masuk ke Indonesia. Vaksin ini terbukti 59,8 persen ampuh dalam menangkal varian India (B.1.617.2), setelah suntikan kedua. Sementara daya tangkisnya melawan varian Inggris (B.1.1.7) mencapai 70,4 persen setelah suntikan kedua (Bernal, 2021; Emary, 2021).

Risiko Pembekuan Darah

Lantas, bagaimana dengan risiko pembekuan darah setelah vaksinasi AstraZeneca?

Baca juga : Top Markotop, Vaksin AstraZeneca Bisa Tangkal Covid Akibat Varian India

Berdasarkan data BPOM Inggris (MHRA) per 28 April 2021, Adam Prabata menyebut kejadian ini sangat jarang terjadi.

Hanya ada 10,5 kasus pembekuan darah per 1 juta dosis vaksin, setelah vaksinasi AstraZeneca di Inggris dan Eropa.

Sementara Kementerian Kesehatan Malaysia menyebut, risiko pembekuan darah yang timbul dari vaksin AstraZeneca sangat-sangat kecil. Hanya 0,0008 persen.

Baca juga : Erick Puji Duet Maut Bank Mandiri Dan Pertamina

Beda jauh dibanding infeksi Covid yang menjadi pemicu utama kasus pembekuan darah dengan angka 16,5 persen. Disusul kebiasaan merokok (0,18 persen) dan penggunaan pil kontrasepsi (0,05-0,12 persen).

Agar tak timbul risiko, Perhimpunan Dokter Spesialis Penyakit Dalam (PAPDI) menyarankan mereka yang memiliki riwayat pembekuan darah, stroke, atau keguguran berulang terkait antiphospolipid syndrome (APS) untuk berkonsultasi dengan dokter spesialis sebelum menjalani vaksinasi AstraZeneca. [HES]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense