BREAKING NEWS
 

Airlangga Di-Back Up Senior

Reporter : BAMBANG TRISMAWAN
Editor : SISWANTO
Jumat, 4 Agustus 2023 08:00 WIB
Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto bersama Ketua Dewan Pembina Golkar Aburizal Bakrie, Ketua Dewan Kehormatan Golkar Akbar Tandjung, Ketua Dewan Pakar Golkar Agung Laksono, dan Sekjen Golkar Lodewijk F Paulus, saling berjabat tangan usai melakukan pertemuan, di Plataran Menteng, Jakarta, Rabu (2/8) malam. Ical, Akbar dan Agung menolak Munaslub dan mendukung Airlangga. (Foto: Ist)

 Sebelumnya 
“Seluruh jajaran pengurus dan kader Golkar dari tingkat DPP, DPD Provinsi, DPD Kabupaten/Kota, Tingkat Kecamatan sampai ke tingkat kelurahan dan desa harus menjaga kekompakan dan soliditas partai,” ujarnya.

Karena itu, Akbar menilai, wacana Munaslub yang dilontarkan beberapa aktivis partai agar dihentikan. Kedua, Akbar menekankan pentingnya fokus pada persiapan dan pelaksanaan Pemilu 2024 dengan tujuan meningkatkan perolehan suara dan kursi di setiap daerah. Partai Golkar ingin mengulang kesuksesan yang pernah diraih pada Pemilu 2004.

Baca juga : Airlangga Diacungi Jempol

“Untuk itu, DPP Partai Golkar segera melakukan pertemuan dengan seluruh perangkat organisasi tingkat pusat dan daerah secara berjenjang, dengan secara aktif melibatkan organisasi yang mendirikan dan didirikan Partai Golkar (Hastakarya),” lanjut Akbar.

Ketiga, dalam upaya memastikan kemenangan Partai Golkar, DPP diharapkan menyusun langkah-langkah strategis dan langkah aksi konkret. Keempat, Dewan Kehormatan meminta Partai Golkar untuk tetap konsisten dalam mendukung dan mengawal Pemerintahan Presiden Jokowi selama periode 2019-2024. Kelima, dalam mengenai keputusan Munas dan Rapimnas yang memberikan mandat kepada Airlangga untuk menentukan Capres dan Cawapres.

Baca juga : Ganjar Dikawal 1.000 Jenderal

Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Jumat 4/8/2023 dengan judul Airlangga Di-Back Up Senior

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense