BREAKING NEWS
 

Besok, Pengurus Inti PPP Diumumkan Saat Harlah Ke-47

Reporter : NOVALLIANDY
Editor : MUHAMAD FIKY
Senin, 4 Januari 2021 11:10 WIB
Anggota Tim Formatur DPP PPP, Amir Uskara

RM.id  Rakyat Merdeka - Kepengurusan inti Dewan Pimpinan Pusat Partai Persatuan Pembangunan (PPP) baru sudah hampir rampung. 

Postur pengurus tampil lebih ramping dengan formasi 39 orang dari 146 pengurus sebelumnya. Kepengurusan periode 2021-2026 akan didominasi oleh kader-kader muda yang tangguh dan berintegritas. 

“Insya Allah sore ini formasi pengurus baru dirampungkan, dan bila tidak ada aral melintang besok, Selasa (5/1) bersamaan acara Hari Lahir (Harlah)  PPP ke-47 pengurus inti akan diumumkan,” kata Wakil Ketua Umum demisioner PPP, Amir Uskara  kepada Rakyat Merdeka, Senin (4/1).

Baca juga : Resmi! Pemerintah Bubarkan Dan Larang Kegiatan FPI

Ia menyampaikan, pengurus PPP yang baru nanti tidak boleh merangkap jabatan dan tidak boleh maju sebagai calon legislatif. 

Adsense

Pengurus kata Amir, harus fokus mengurusi partai dengan kerja electoral, sehingga partai bisa lolos dari ambang batas perolehan suara dalam penghitungan kursi di parlemen 2024 dan membawa PPP kembali berjaya di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. 

Hal ini sesuai arahan Ketua Umum PPP terpilih, Suharso Monoarfa dalam Muktamar IX dengan tema ‘Merawat Persatuan Dengan Pembangunan di Makassar, secara virtual.

Baca juga : Tak Puas Hasil Pilkada Silakan Gugat Ke MK

“Postur pengurus PPP tampil lebih ramping dengan formasi 39 orang. Posisi Wakil ketua umum akan dibatasi, ditambah struktur badan dan departemen. Tidak ada kader yang dibuang. Partai tetap mengakomodir semua kader yang mau kerja di dalam kepengurusan nanti,” tegas Amir yang juga tim formatur yang  menentukan susunan kepengurusan PPP periode 2020-2025.    

Namun Amir belum bisa menyebutkan siapa calon Sekjen yang akan mendampingi ketua Umum nanti. Apakah Arwani Thomaf atau yang lain. Semua masih dibahas. 

“Yang pasti pengurus inti PPP tampil lebih segar dan membawa semangat baru untuk bangkit kembali menjadi partai pemenang di 2024,” tandasnya. 

Baca juga : Penggunaan Duit Bedah Rumah Akan Diawasi Lebih Ketat

Diketahui, Ketua Umum PPP terpilih Suharso Monoarfa menunjuk empat orang sebagai formatur yang akan menyusun pengurus struktur pengurus DPP PPP periode 2021-2026. Empat anggota formatur itu adalah Mardiono, Arsul Sani, Erma Lena dan Amir Uskara. [FIK]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense