BREAKING NEWS
 

Hadapi Pileg, Pilpres Dan Pilkada 2024

Beringin Yakin Bakalan Menang 100 Persen Di Banten

Reporter & Editor :
APRIANTO
Sabtu, 23 Oktober 2021 07:05 WIB
Ketua Dewan Pakar Partai Golkar HR Agung Laksono (tengah) berfoto bersama peserta Musyawarah Daerah Pengurus Daerah Kolektif (Musda PDK) Kosgoro 1957 Provinsi Banten, Cilegon, Jumat (22/10/2021). (Foto: Istimewa)

 Sebelumnya 
Agung juga optimis, mengingathasil survei, Golkar berada di peringkat kedua. Hasil itu didasarkan publik telah mempersepsikan Golkar satu-satunya partai terbuka dan bukan partai dinasti, serta menjadi kekuatan sosial politik anti korupsi.

Untuk mempertahankan dan meningkatkan elektabilitas, Agung meminta Golkar harus menunjukkan selalu peduli dengan kepentingan dan kebutuhan rakyat. Termasuk menerjunkan kader-kader binaan agar turut membantu dan menyapa wong cilik.

Baca juga : NasDem Targetkan Raih 9 Kursi DPRD Bandung

Selain itu, tokoh Golkar senior ini mengingatkan, pendidikan kader juga harus terus dilaksanakan, dalam upaya menciptakan unsur yang mampu menggerakkan dan mengembangkan kader teritorial di lapisan bawah. Lapisan ini merupakan silent majority yang akan berpotensi besar menjadi pendukung kemenangan Golkar.

Partai Golkar juga dinyatakan siap merebut kemenangan di kontestasi Pemilihan Kepala Daerah Serentak (Pilkada) 2024. Tak tanggung-tanggung, DPP Golkar menargetkan kemenangan 60 persen Pilkada di seluruh Indonesia pada 2024.

Baca juga : PKS Malut Kudu Petakan Kekuatan Partai Per Dapil

Sebelumnya, politisi Partai Golkar Banten, Tubagus Haerul Jaman mengaku, Golkar akan berjuang sekuat tenaga untuk menyapu bersih kemenangan di Pilkada 2024. Dalam setiap kontestasi, baik Pimilihan Gubernur, Wali Kota, Bupati, Pilpres dan Pileg, Golkar sudah menyiapkan kadernya.

“Sesuai instruksi DPP Golkar, di Pemilu 2024, seluruh kader Golkar harus mempersiapkan berbagai hal untuk meraih kemenangan,” katanya.

Baca juga : Erick Thohir Apresiasi Peran PLN Berdayakan Penyandang Disabilitas Di Bandung

Haerul mengatakan, akan terus bergerak untuk bisa mendongkrak suara Golkar di Banten. [EDY]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense