Dark/Light Mode

Wulan Guritno, Tagih Utang Sabda Lewat Pengadilan

Rabu, 28 Februari 2024 06:00 WIB
Wulan Guritno. (Foto: Instagram @wulanguritno)
Wulan Guritno. (Foto: Instagram @wulanguritno)

RM.id  Rakyat Merdeka - Wulan Guritno menggugat perdata mantan kekasih Sabda Ahessa ke pengadilan. Artis yang dijuluki “Hot Mama” itu, menagih utang yang dipinjamkan kepada Sabda sebesar Rp 396 juta, uang ganti rugi dan keterlambatan pembayaran.

Setelah hubungan cinta keduanya kandas pada tahun lalu, Wulan kembali muncul dengan membawa kabar yang mengejutkan. Sang janda menggugat Sabda secara perdata di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (Jaksel) mengenai dana talangan senilai Rp 396.150.000 dari sang presenter. Dana itu untuk renovasi rumah di kawasan Kemang, Jaksel. PN Jaksel telah menggelar sidang dan membacakan gugatan tersebut.

“Menghukum dan memerintahkan TERGUGAT (Sabda) untuk membayar ganti kerugian kepada PENGGUGAT (Wu­lan) sebesar Rp 100.000.000 (seratus juta Rupiah),” demikian keterangan dari SIPP (Sistem Informasi Penulusuran Perkara) PN Jakarta Selatan, kemarin.

Baca juga : Sri Mul Salami Prabowo, Moeldoko Salami AHY

Selain dana talangan, Wulan juga meminta uang ganti rugi dan biaya keterlambatan pembayaran.

“Menghukum dan memerintahkan TERGUGAT untuk melakukan pembayaran Uang Paksa (Dwangsom) sebesar Rp 10.000.000 (sepuluh juta Rupiah) untuk setiap hari keterlambatan melaksanakan isi Putusan dalam Perkara a quo,” imbuh SIPP.

Artis Jakarta vs Everybody, Open BO, dan 18+ ini, mendaf­tarkan gugatan pada 7 Februari lalu. Sidang perdana sudah digelar pada 22 Februari lalu. Namun karena Sabda tidak hadir, sidang dilanjutkan besok.

Baca juga : Tanggapi Isu Jokowi Masuk Golkar, Airlangga: Bagus... Bagus...

Bagaimana respons Sabda atas Wulan yang dulu sangat bucin itu? Alih-alih menanggapi, cowok ganteng itu memilih memperlihatkan kegiatan positif. Sabda membagikan video tengah berlatih olahraga tinju. Sementara Shanty Widhiyanti, ibunya Sabda yang sempat merestui Wulan, membagikan wejangan bijak soal keutamaan Bulan Sya’ban.

Apakah Sabda bisa membayar utangnya? Diketahui, anak kedua mendiang politisi Sys NS itu adalah seorang pebasket profesional. Para pemain Liga Basket Indonesia bisa mendapatkan penghasilan Rp 29 juta -Rp 50 juta per bulan. Semen­tara gaji per tahun mencapai Rp 350 juta -Rp 500 juta.

Foto-foto mesra antara Wulan dan Sabda yang usianya lebih muda 15 tahun di Instagram, mendadak lenyap setelah hubungan cinta mereka kandas.

Baca juga : MIND ID Kuasai Saham Vale, Erick Thohir: Ini Momentum Bersejarah

Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Rabu 28/2/2024 dengan judul Wulan Guritno, Tagih Utang Sabda Lewat Pengadilan

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.