Dark/Light Mode

Takut Kena Corona, Naomi Campbell Pakai Pakaian Pelindung Lengkap

Kamis, 12 Maret 2020 10:07 WIB
Supermodel Naomi Campbell (Foto: Instagram)
Supermodel Naomi Campbell (Foto: Instagram)

RM.id  Rakyat Merdeka - "Safety first". Begitu bunyi caption yang disematkan supermodel Naomi Campbell di akun Instagramnya, @naomi, Rabu (11/3).

Postingan tersebut memuat foto Campbell yang tengah berada di dalam mobil, mengenakan masker bedah, pakaian pelindung atau protective suites, dan kacamata google.

Masih di hari yang sama, Campbell menayangkan empat fotonya dalam busana lengkap anti virus Corona: pakaian pelindung, sarung tangan latex warna pink, kacamata google, dan masker.

Foto: Instagram

Busana itu dikenakan Campbell, saat hendak bepergian via Bandara Internasional Los Angeles, AS. Maklumlah, banyak oranh berpendapat, bandara yang merupakan pintu masuk suatu negara atau kota adalah salah satu area yang memungkinkan virus berjangkit dengan cepat.

Baca juga : Imbas Corona, Italia Hentikan Seluruh Event Olahraga

Lantas, apakah busana seperti itu membuat Campbell mati gaya? Tentu saja tidak. Sebagai supermodel kelas dunia, Campbell sudah paham betul bagaimana tampil elegan dalam segala situasi dan kondisi.

Postingan ini dikomentari lebih dari 450 ribu warganet. Ada yang memuji, ada yang mengkritik. "Queen of hygienic travel," begitu kata @munroebergdorf.

Sementara @mateusfreire mengatakan, Campbell terlihat lucu dengan dandanan tersebut. Dia bilang, sebagai filantropis, Campbell mestinya tidak berpenampilan seperti itu.

Dikritik begitu, Campbell punya alasan. "Tak ada yang lucu. Saya harus memastikan, perjalanan yang saya tempuh aman. Anda bisa lihat, hampir semua petugas bandara mengenakan pakaian seperti ini," ujarnya.

Baca juga : Bicara Corona, Imin Galak Banget ke Pemerintah

Dari Indonesia, @emmawarokkaofficial juga ikut berkomentar. "Darling, kalau kamu tidak sakit, tak perlu mengenakan pakaian seperti itu".

Postingan ini pun mendapat banyak tanggapan. Seorang warga Italia menulis,"Sebenarnya dia (Campbell) bisa saja berdiam di rumah seperti kami di Italia," tutur @mache.razza.diproblemihai, yang langsung ditimpali oleh @veligiciousfitfam.

"Ya betul. Tapi, banyak orang masih harus bekerja. Dia lakukan apa yang bisa dia lakukan," cetusnya.

Soal ini, Campbell menjawab,"Bila kita menyentuh permukaan, kuman dan virus bisa menempel pada kulit selama 12 jam. Maka, untuk melindungi diri, benda wajib yang pertama adalah sarung tangan. Berikutnya, masker".

Baca juga : `Saya Ketakutan Sekali, Tangan-Kaki Gemeteran`

Campbell juga menjelaskan soal selimut coklat yang dipakainya dalam foto tersebut. "Itu bukan milik maskapai. Itu milik saya. Sekarang, sudah saya buang ke tempat sampah," terangnya. [HES]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.