Dark/Light Mode

Biar Kantong Rakyat Nggak Jebol, Ayo Dong Turunkan Harga Ayam

Amin: Oligarki Kuasai Pasar Konsumen Yang Rugi

Sabtu, 1 Juli 2023 07:20 WIB
Amin, Anggota Komisi VI DPR. Foto: Dok. Rakyat Merdeka/RM.id
Amin, Anggota Komisi VI DPR. Foto: Dok. Rakyat Merdeka/RM.id

 Sebelumnya 
Kenapa peternak ayam berskala kecil tumbang?

Peternak yang modalnya kecil itu, gulung tikar karena modalnya habis. Hal itu terjadi saat beberapa bulan lalu, harga telur rendah. Padahal, biaya pakan ayam tinggi. Waktu itu, kalau mau balik modal, harga telur paling rendah Rp 23 ribu per kg. Sedangkan harga di pasar, cuma Rp 16 ribu per kg.

Rendahnya harga telur dan ayam, bertahan sampai 1 tahun. Akhirnya, peternak ayam bangkrut. Setelah peternak kecil berguguran, stok telur dan ayam berkurang. Akibatnya, sekarang harga ayam naik.

Apa saran Anda kepada Peme­rintah untuk mengatasi persoalan ini?

Baca juga : Jerry Sambuaga: Kami Berupaya Agar Harga Kembali Stabil

Pemerintah harus mengatur tata niaga perunggasan dengan baik, agar terjadi keseimbangan. Masalah tata niaga ini, bukan cuma urusan satu lembaga atau kementerian. Tapi, menyangkut banyak kementerian.

Apa bahayanya jika tata niaga perunggasan tak diatur dengan baik?

Dalam kondisi seperti ini, kita khawatir hanya oligarki-oligarki ekonomi bermodal besar yang menguasai sektor ini. Jika oligarki menguasai penuh, maka konsumen yang menjadi korban.

Apakah Anda sudah menyam­pai­kan hal ini ke Menteri Perda­gangan?

Baca juga : Lebaran Kurban, Jokowi Cek Harga Pangan Di Pasar Menteng Pulo

Kami sudah bolak-balik menagih ke Mendag mengenai tata niaga pe­runggasan, bagaimana menatanya dari hulu ke hilir. Aneh, kasus seperti ini bukan sekali atau dua kali terjadi. Tetapi, sudah se­ring. Misalnya, dalam kasus minyak goreng. Sekarang, terjadi pada harga daging ayam.

Apakah ada yang tidak beres?

Iya, sepertinya ada yang tidak beres dalam kasus mahalnya daging ayam ini.

Apa itu?

Baca juga : Airlangga Ngobrol Seru Dengan Warga RI Di New York, Ini Topik Yang Diomongin...

Dominasi pemodal-pemodal kuat.

Pemerintah perlu turun tangan dong?

Iya, kita minta Pemerintah menata negeri ini sebaik-baiknya, dengan menunjukkan keberpihakan kepada peternak kecil. Harus ada komitmen yang kuat dari Pemerintah. [REN]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.