Dark/Light Mode

Rayakan HUT Ke-76

BNI Semakin Lincah Garap Pasar Global

Rabu, 6 Juli 2022 07:30 WIB
Direktur Utama PT Bank Negara Indonesia (Persero) atau BNI Royke Tumilaar (kedua kiri), bersama Wakil Direktur Utama Adi Sulistyowati (kiri) dan Direktur Bisnis Konsumer BNI Corina Leyla Karnalies (kanan) meninjau produk Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) Binaan BNI pada Bazaar Spesial HUT BNIdengan Tema “Jelajah UMKM Nusantara (JUARA),” di Jakarta, kemarin. (Foto: HUMAS BNI).
Direktur Utama PT Bank Negara Indonesia (Persero) atau BNI Royke Tumilaar (kedua kiri), bersama Wakil Direktur Utama Adi Sulistyowati (kiri) dan Direktur Bisnis Konsumer BNI Corina Leyla Karnalies (kanan) meninjau produk Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) Binaan BNI pada Bazaar Spesial HUT BNIdengan Tema “Jelajah UMKM Nusantara (JUARA),” di Jakarta, kemarin. (Foto: HUMAS BNI).

 Sebelumnya 
“Itulah beberapa tantangan yang harus dihadapi ke depan, bukan hanya oleh BNI tetapi semua bank,” sebutnya.

Saat ini BNI berusaha membuktikan raihan kinerja positif global banking services. Ini menjadi modal BNI untuk terus meningkatkan eksistensinya di kancah internasional.

Sepanjang Januari-Mei 2022, BNI telah berhasil mencatatkan pertumbuhan volume transaksi ekspor yang sangat baik dengan pertumbuhan tahunan sebesar 30,62 persen. Total kredit cabang luar negeri tercatat 3,9 miliar dolar AS (Rp 58,46 triliun), naik sebesar 18 persen secara tahunan.

Baca juga : HUT Ke-76, BNI Perkuat Eksistensi Jadi Bank Bisnis Global

Komisaris Utama BNI Agus Dermawan Wintarto Martowardojo menyampaikan, sejak awal BNI telah didesain sebagai bank di Indonesia yang berjaringan internasional, serta berkapasitas global.

Sebagai informasi, 76 tahun lalu, tepatnya pada 5 Juli 1946, di tengah berkobarnya api perjuangan mempertahankan kemerdekaan, Pemerintah telah mendirikan BNI sebagai bank sirkulasi atau bank sentral milik negara.

Sejak 1955, BNI beroperasi sebagai bank komersial dan langsung mengambil peran sebagai bank kapabilitas global, dengan membuka cabang luar negeri pertamanya di Singapura. Kemudian, di tahun 1959 membuka kantor perwakilan di Tokyo, Jepang, dan tahun 1963 dibukalah BNI cabang Hong Kong.

Baca juga : Meriahkan HUT Ke-76 Bhayangkara, KBPP Polri Gelar Berbagai Kegiatan Di GBK

”Selamat ulang tahun ke-76 BNI. Hari ini adalah salah satu catatan sejarah yang patut kita banggakan,” kata Agus di Jakarta, kemarin.

Direktur Utama BNI Royke Tumilaar menyampaikan, BNI telah berkelana ke berbagai negara untuk membantu mitra mengembangkan bisnis ke level yang lebih tinggi. Ke depan, perseroan akan lebih gencar lagi dalam membantu nasabah menemukan potensi pertumbuhan yang lebih kuat, melalui berbagai jaringan sekaligus solusi perbankan yang dimiliki.

Dia menyampaikan, di usia 76 tahun ini, merupakan ajang pembuktian BNI sebagai lembaga keuangan yang agile, mampu beradaptasi kala dihadapkan pada tantangan-tantangan baru. Yang sejatinya jika dimanfaatkan dengan baik, dapat menjadi peluang untuk meraih kesuksesan.

Baca juga : Sambut HUT Ke-76, BNI Gelar Golf Friendly Match

Dalam perayaan HUT ke-76 tahun ini, BNI mengangkat tema BNI for Stronger Indonesia. Royke menyampaikan kinerja dan karya bank yang dipimpinnya dalam mendukung pemulihan ekonomi pasca pandemi. “Yakni, agar BNI dapat melompat lebih tinggi, lebih kuat dan tumbuh secara berkelanjutan,” ucap Royke.

Ia mengungkapkan, belum lama ini BNI telah berhasil membuka kantor cabang di Amsterdam, Belanda, untuk membantu penetrasi pasar ekspor di beberapa negara di kawasan Eropa.

“Ini upaya kami dalam menjaring potensi-potensi luar negeri. Kami masih memiliki rencana pembukaan cabang lagi ke depannya,” sebut Royke. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.