Dark/Light Mode

Program TJSL, PLN UIP Jawa Bagian Barat Buka Lagi Toko Kue Milik Fingertalk

Jumat, 29 Juli 2022 08:52 WIB
Toko kue milik Komunitas Tuna Rungu. (Foto: dok. PLN UIP Jawa Bagian Barat)
Toko kue milik Komunitas Tuna Rungu. (Foto: dok. PLN UIP Jawa Bagian Barat)

 Sebelumnya 
Adanya bantuan program TJSL PLN UIP JBB ini menjadi oase bagi kesulitan yang mereka hadapi.

“Waktu PLN UIP JBB datang untuk survei, kami senang sekali. Seperti punya harapan baru, terlebih untuk teman-teman tuli yang kehilangan kesibukan dan pekerjaan sejak pandemi,” ungkapnya.

Baca juga : Program KPRS FLPP Diusulkan Firman Berahima, Disetujui Saifei Zein

Kali ini, mereka menerima pelatihan keahlian dan keterampilan mulai dari membuat berbagai macam varian roti dan snack, juga cara berjualan atau promosi yang baik.

Bahkan, di lokasi toko kue dan roti saat ini juga terdapat tempat cuci motor dan mobil dengan seluruh pekerja dari teman-teman tuli Fingertalk.

Baca juga : PLN UIP Jawa Bagian Barat Pendataan Awal Pembangunan Transmisi SUTT Tigaraksa

“Ini juga sempat terancam kami tutup karena penghasilan sangat turun sejak pandemi. Tapi dengan adanya toko kue ini, kami sama-sama bertahan dan berjuang juga saling melengkapi,” ujarnya.

Menurutnya, keberadaan toko yang terletak di Jl. Cinere Raya No.26-29, Cinere, Kota Depok, Jawa Barat ini juga mendapat respon baik dari pembeli.

Baca juga : PLN UIP JBB Bantu UMKM Depok Hadirkan Camilan Inovatif

Kolaborasi antara Fingertalk dan PLN UIP JBB ini diharapkan dapat terus memperluas kesempatan bagi kaum inklusi. Khususnya, untuk mengasah keahlian dan keterampilan akan keterbatasan yang mereka miliki. Sehingga, tidak lagi menjadi penghalang untuk terjun langsung ke masyarakat dalam berbagai aspek kehidupan.

"Ke depannya, Fingertalk diharapkan dapat tumbuh menjadi sebuah hub untuk para inklusi, dengan membawa semangat dari Sustainable Development Goals: no one left behind," pungkasnya.■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.