Dark/Light Mode

Uniknya Produk UMKM, Jadi Incaran Jurnalis Peliput KTT G20

Kamis, 17 November 2022 17:20 WIB
Gerai UMKM di KTT G20 Bali. (Foto: Istimewa)
Gerai UMKM di KTT G20 Bali. (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Padatnya agenda Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 yang berlangsung pada 15-16 November membuat jurnalis hanya berkutat di Media Center KTT G20 yang berlokasi di Bali International Convention Centre (BICC), Nusa Dua, Bali.

Supaya para jurnalis itu tidak bosan, panitia media center tidak hanya menyediakan fasilitas kerja namun juga mengundang berbagai UMKM agar para jurnalis bisa cuci mata dengan berbagai produk UMKM yang menarik.

Gerai-gerai UMKM ini terdapat di lobi Media Lounge Ruang Nusantara lantai 2, BICC. Berbagai gerai menawarkan produk-produk mulai perawatan tubuh dan kecantikan seperti spa, perhiasan, provider telpon genggam, mebel dan perlengkapan rumah tangga.

Baca juga : Produk Aromaterapi & Cokelat Bali UMKM Binaan LPEI, Jadi Incaran Para Delegasi G20

Salah satu produk yang banyak didatangi jurnalis maupun para delegasi adalah perlengkapan rumah tangga dan asesoris yang terbuat dari kayu "Balisywood".

“Saya bersyukur mendapat kesempatan berpartisipasi di pameran G20,’’ kata Wikrama Putra salah satu pemilik Balisywood, Kamis (17/11).

Menurut Wikrama sejak hari pertama pengunjung membeli beberapa alat-alat makan dan hiasan dinding. Beberapa pengunjung dari Belgia, Jepang, dan Prancis bahkan menyatakan ingin berkunjung ke pabrik pembuatannya.

Baca juga : Akurindo Pamerkan Produk UMKM Terbaik Di KTT G20

Memilih barang dari bahan dasar biomassa tropis kaya silicon dari sekam padi dan jerami, produk Balisynwood lahir bermula dari rasa prihatin tentang polusi bagi bumi akibat asap dari kebakaran hutan yang dilakukan oleh masyarakat.

Teknologi kayu sintetik ini menghasilkan aneka kerajinan kayu tradisional Bali seperti pintu berukir, ragam hiasan ukiran dan aneka kerajinan pop-arts seperti pahatan berbentuk binatang sebagai pajangan rumah.

Kisaran harga untuk produk kayu alami ini mulai Rp 15 ribu keatas untuk alat rumah tangga dan Rp 6 juta untuk mebel lengkap.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.