Dark/Light Mode

Angin Segar Untuk Iklim Investasi RI

Pendanaan Diraup Startup Bagai Oase Di Gurun Pasir

Minggu, 20 November 2022 07:30 WIB
(Foto: Dok. Telkom)
(Foto: Dok. Telkom)

 Sebelumnya 
Investment agreement dengan nilai tidak sedikit, mencapai 399 juta dolar (AS) menjadi bukti nyata bahwa Telkom serius dalam mendukung perkembangan ekosistem startup merah putih,” ujar Erick melalui siaran pers, Rabu (16/11).

Menurutnya, dari total pendanaan tersebut, mayoritas atau 92,8 persen di antaranya merupakan pendanaan Seri lanjutan (A-C). Sementara sisanya merupakan pendanaan tahap awal.

Hal ini menunjukkan, para investor memiliki kepercayaan tinggi terhadap iklim perkembangan ekonomi digital di Indonesia. “Dan startup dalam negeri dipercaya memiliki daya saing global dan potensi pasar yang kuat,” ungkapnya.

Baca juga : Komarudin Watubun: Penegakan Disiplin Partai Berlaku Bagi Seluruh Kader PDIP

Pencapaian ini sejalan dengan semangat dan arahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk mengundang sebanyak-banyaknya investasi ke Indonesia. Dan hal tersebut dapat dilihat dari yang sudah dilakukan Telkom.

Di kesempatan yang sama, Direktur Utama Telkom Ririek Adriansyah mengatakan, sejak Juli 2022, TelkomGroup telah mempertemukan ratusan startup nasional dengan jajaran investor. Baik lokal maupun internasional, dari berbagai belahan dunia.

Berkat inisiatif tersebut, kata dia, akhirnya sebanyak 25 startup Tanah Air berhasil meraih pendanaan senilai total Rp 6,19 triliun, atau 399 juta dolar AS untuk pendanaan tahap pra-awal (pre-seed) hingga Seri-C.

Baca juga : Srikandi Ganjar DIY Bangun Sumur Bor Di Gunungkidul

Telkom memiliki peran sebagai salah satu tulang punggung digitalisasi Indonesia.

“Oleh karena itu, kami terus bersikap proaktif dalam membaca potensi pasar dan menilik berbagai peluang untuk melakukan ekspansi bisnis,” katanya.

Menurutnya, melalui berbagai inisiatif serta kolaborasi dengan berbagai pihak, serta sejalan dengan visi B20 Summit, pihaknya mampu memfasilitasi pencapaian pendanaan yang luar biasa bagi para pelaku startup di Indonesia.

Baca juga : Jajaki Investasi Transportasi Listrik Di Jatim

“Ini merupakan sebuah kebanggaan dan wujud komitmen nyata kami untuk terus mengakselerasi digitalisasi dalam negeri,” ucapnya.

Sebagai gambaran, salah satu startup yang mendapatkan suntikan dana Seri C terbesar, yaitu Privy, perusahaan penyedia tanda tangan dan identitas digital sebanyak 48 juta dolar AS dari KKR & Co. Inc., sebagai investor terbesar.

Dengan investasi tersebut, diharapkan Erick, akan mendukung pengembangan produk perusahaan dan memudahkan masyarakat untuk mengakses layanan secara aman. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.