Dark/Light Mode

Awal Pekan, Rupiah Dibuka Cerah

Senin, 5 Desember 2022 09:37 WIB
Rupiah dan dolar AS. (Foto: Antara)
Rupiah dan dolar AS. (Foto: Antara)

RM.id  Rakyat Merdeka - Pagi ini nilai tukar rupiah dibuka menguat 0,29 persen ke level Rp 15.381 per dolar AS dibanding perdagangan Jumat (2/12) di level Rp 15.425 per dolar AS.

Pergerakan mata uang di kawasan Asia terhadap dolar AS bergerak bervariasi. Yen Jepang minus 0,25 persen, baht Thailand melonjak 0,44 persen, peso Filipina melesat 0,69 persen, won Korea Selatan  naik 0,47 persen, dolar Singapura melesat 0,11 persen dan dolar Hong Kong naik 0,07 persen.

Baca juga : RI Disebut Kebal Resesi, Rupiah Meroket

Indeks dolar AS terhadap mata uang saingannya turun 0,14 persen ke level 104,29. Sementara nilai tukar rupiah terhadap euro menguat 0,50 persen ke level Rp 16.219, terhadap poundsterling Inggris naik 0,48 persen ke level Rp 18.918, dan terhadap dolar Australia menguat 0,18 persen ke level Rp 10.489.

Direktur Laba Forexindo Berjangka, Ibrahim Assuaibi mengatakan, pasar masih hati-hati jelang rilisnya data upah Amerika Serikat. Sebab, data ini diperkirakan mempengaruhi kebijakan moneter meski Federal Reserve telah memberi sinyal dovish yang mendorong dolar ke level terendah dalam tiga bulan.

Baca juga : Wow, Kakek Nenek Nikah Di Supermarket

"The Fed juga telah membuat skenario positif untuk aset yang digerakkan oleh risiko dengan menetapkan kenaikan mata uang regional. Hal ini juga menandai adanya kenaikan suku bunga yang lebih kecil dalam beberapa bulan mendatang,” katanya dalam riset harian, Senin (5/12).

Ibrahim mengatakan, fokus pasar sekarang adalah pada data non-farm payrolls AS yang akan rilis hari ini. Data tersebut diharapkan dapat menunjukkan pasar pekerjaan AS sedikit mendingin di November.

Baca juga : Jelang Pidato Bos The Fed, Rupiah Makin Perkasa

Ia memproyeksi, nilai tukar rupiah hari ini akan ditutup pada rentang Rp 15.400 hingga Rp 15.470 per dolar AS.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.