Dark/Light Mode

Rayakan HUT, Traveloka Obral Promo Spesial

Pingin Liburan, Yuk Berburu Diskon 80%

Sabtu, 25 Februari 2023 07:30 WIB
Chief Marketing Officer Traveloka Shirley Lesmana memaparkan inovasi dan program yang dihadirkan untuk para konsumen pada momen spesial hari jadi Traveloka yang ke-11 di Jakarta, Kamis (23/2). (Foto: Rizki Syahputra/ RM).
Chief Marketing Officer Traveloka Shirley Lesmana memaparkan inovasi dan program yang dihadirkan untuk para konsumen pada momen spesial hari jadi Traveloka yang ke-11 di Jakarta, Kamis (23/2). (Foto: Rizki Syahputra/ RM).

RM.id  Rakyat Merdeka - Platform travel Traveloka menggelar program promosi spesial dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) yang ke 11. Salah satunya, menawarkan peluang meraih diskon liburan hingga 80 persen.

Chief Marketing Officer Traveloka, Shirley Lesmana mengatakan, minat pariwisata masyarakat mulai kembali pu­lih usai Pemerintah mencabut PPKM (Pemberlakuan Pem­batasan Kegiatan Masyarakat) di akhir tahun 2022.

Saat ini, menurutnya, kon­sumen semakin mengedepankan perencanaan perjalanan yang personalized dan fleksibel.

Baca juga : Blak-blakan, Erick Buka Rahasia Tingginya Angka Kepuasan Publik Terhadap Jokowi

Karena itu, bertepatan dengan HUT Traveloka, pihaknya menghadirkan beragam produk dan fitur yang dirancang untuk mempermudah konsumen dalam melakukan perjalanan.

“Di ulang tahun ke-11 ini, ada tiga kado istimewa yang kami siapkan untuk konsumen. Bersa­maan dengan upaya kami dalam menstimulasi percepatan pari­wisata Indonesia,” ujar Shirley saat ditemui Rakyat Merdeka di Jakarta, Kamis (23/2).

Ia menjelaskan, kado spesial tersebut yakni menghadirkan program promosi Traveloka EPIC Salebrat11on, menyedia­kan fitur-fitur terbaru Let’s Go with Traveloka dan Traveloka Preferred Partner.

Baca juga : Rayakan HUT Ke-14, Mitratel Ajak Tenant Merumput Di Lapangan Futsal

Semua kado itu untuk mewu­judkan aspirasi perjalanan, baik itu untuk kebutuhan bisnis mau­pun wisata.

Menurut Shirley, kehadiran program-program tersebut da­pat membawa optimisme indus­tri pariwisata ke arah positif. Sebagai informasi, Kemente­rian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) me­nargetkan devisa pariwisata di kisaran 2,07 miliar dolar Amerika Serikat (AS), setara Rp 31,4 triliun hingga 5,95 miliar dolar AS atau setara Rp 90,5 triliun pada 2023.

Dan, target jumlah wisatawan mancanegara berkisar 3,5 juta hingga 7,4 juta kunjungan. Serta, wisatawan domestik di rentang 1,2 juta hingga 1,4 juta kunjungan.

Baca juga : Jababeka Morotai-Lanal Morotai Kibarkan Bendera Di Bawah Laut

“Program promosi spesial ini, memungkinkan konsumen menikmati diskon hingga 80 persen untuk semua kategori produk dan layanan yang terse­dia di aplikasi Traveloka, mulai dari 24 Februari sampai 3 Maret 2023,” jelasnya.

Tak hanya itu, Traveloka mengadakan Roadshow EPIC Sale­brat11on di 11 kota di Indonesia.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.