Dark/Light Mode

TACO Dukung Pembangunan Proyek IKN Nusantara

Rabu, 1 Maret 2023 18:07 WIB
Vice President Brand Marketing & Corp. Communication TACO, Anastasia Tirtabudi (pegang microphone) sedang memaparkan Master Book 2023 dan berbagai koleksi produk terbaru TACO di Grand Indonesia, Jakarta, Rabu (1/3). (Foto: Istimewa)
Vice President Brand Marketing & Corp. Communication TACO, Anastasia Tirtabudi (pegang microphone) sedang memaparkan Master Book 2023 dan berbagai koleksi produk terbaru TACO di Grand Indonesia, Jakarta, Rabu (1/3). (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Produk interior terdepan dan berkualitas di Indonesia, TACO mendukung upaya Pemerintah membangun proyek Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Kalimantan Timur. TACO memastikan akan ikut andil dalam menggenjot pembangunan gedung-gedung pemerintahan di Nusantara.

"Pasti kami mendukung ya, kami mendukung perkembangan rencana pembangunan IKN," kata Vice President Brand Marketing & Corp. Communication TACO, Anastasia Tirtabudi saat ditemui di Grand Indonesia, Jakarta, Rabu (1/3).

Diketahui, dengan menggandeng desainer interior dari PT. Elenbee Cipta Desain, Lea Aviliani S. Aziz, TACO memastikan akan ikut menghiasai interior pada bangunan Istana Negara dan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) yang ada di IKN Nusantara.

Baca juga : Lestari Harap Pemerintah Fokus Pembangunan Budi Pekerti SDM Nasional

"Jadi memang untuk pemilihan material kami serahkan kepada para designer seperti kontraktor untuk pemilihan materialnya. Dari TACO bentuk support kami berusaha membantu pemenuhan produknya secepat mungkin," tambahnya.

Lebih lanjut, Anastasia juga menjelaskan, TACO akan berusaha semaksimal mungkin mendukung pembangunan proyek IKN.

"Karena kadang memang ada beberapa perubahan sehingga dibutuhkan komponen yang tepat terkait ketersediaan barang. Nah, itu yang kami bantu pastikan bahwa kebutuhan pemenuhan produk untuk IKN itu sesuai dan tepat waktu," terang dia.

Baca juga : Pemerintah Dorong Pembangunan Rendah Karbon Di Papua

Menyoal nilai investasi yang dikeluarkan mengingat konsep pembangunan IKN itu kerja sama kementerian, badan, dan usaha (KPBU), TACO belum mengklakulasikan secara pasti.

"Saat ini sepertinya masih terus berjalan ya. Jadi belum ada angka yang bisa kami publikasikan," imbuh dia.

Selain itu, TACO tak hentinya berinovasi untuk memenuhi kebutuhan masyarakat atas solusi interior berkualitas dan mudah dijangkau. Di awal 2023 ini, TACO resmi meluncurkan Master Book 2023 dan berbagai koleksi produk Laminates dan PVC sheet terbaru.

Baca juga : Kemendagri Dorong Pembangunan Berkelanjutan di Tanah Papua

Harapannya dapat menjadi pedoman inspirasi dan jawaban solusi interior yang dibutuhkan para desainer, hingga konsumen di seluruh Indonesia.

TACO, melalui peluncuran ini, mengajak desainer dan konsumen untuk dapat bereksplorasi dengan produk-produk TACO terbaru sesuai kebutuhan dan konsep ruangan yang dimiliki. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.