Dark/Light Mode

Kasih Insentif Pembelian Kendaraan Listrik

Pemerintah Serius Geser Energi Mahal Jadi Murah

Minggu, 12 Maret 2023 06:45 WIB
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan (kiri) bersama Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita (tengah) dan Kepala Badan Kebijakan Fiskal Febrio Kacaribu (kanan) memberikan keterangan pers terkait pemberian subsidi kendaraan bermotor listrik berbasis baterai (KBLBB) di Kantor Kemenko Kemaritiman dan Investasi, Jakarta, Senin (6/3/2023). (Foto: Antara).
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan (kiri) bersama Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita (tengah) dan Kepala Badan Kebijakan Fiskal Febrio Kacaribu (kanan) memberikan keterangan pers terkait pemberian subsidi kendaraan bermotor listrik berbasis baterai (KBLBB) di Kantor Kemenko Kemaritiman dan Investasi, Jakarta, Senin (6/3/2023). (Foto: Antara).

 Sebelumnya 
“Hitung-hitungannya menun­jukkan, motor listrik jauh lebih hemat dari motor biasa. Ini ke­bijakan bagus untuk masyarakat. Pengeluaran BBMbisa ditekan untuk penggunaan lain,” kata Abra di Jakarta.

Kebijakan tersebut, menurut­nya, juga mampu memberikan efek positif terhadap serapan listrik masyarakat.

Baca juga : Catat, Mulai 20 Maret Beli Kendaraan Listrik Dapat Subsidi Rp 7 Juta

Abra menghitung, pemakaian 2,2 KWh per hari untuk 250.000 kendaraan bermotor listrik akan memperoleh hasil sekitar 165 MWh listrik per tahun yang akan terserap.

“Itu dihitung pemakaian rutin motor listrik rata-rata 25 hari, tentunya bisa lebih besar lagi serapan listriknya,” ujar Abra.

Baca juga : Kerek Populasi Kendaraan Listrik, Pemerintah Diminta Contek Thailand

Namun, dia mengatakan, harus ada kebijakan nonfiskal yang menyertai itu. Misalnya, dengan penjaminan kualitas baterai, peningkatan jumlah pengisian listrik umum, hingga penyediaan keistimewaan parkir motor listrik di sejumlah tempat.

Seperti diketahui, Pemerintah memberikan subsidi Rp 7 juta untuk 200 ribu unit pembelian motor listrik baru, serta 50 ribu unit motor konversi mulai 20 Maret mendatangkan. Semen­tara, untuk insentif mobil listrik, besarannya akan diumumkan di tanggal yang sama. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.