Dark/Light Mode

Libur Idul Adha, Angkasa Pura I Prediksi Layani 1 Juta Penumpang

Selasa, 27 Juni 2023 18:15 WIB
Ilustrasi. (Dok. Angkasa Pura I)
Ilustrasi. (Dok. Angkasa Pura I)

 Sebelumnya 
Untuk mendukung konektivitas penumpang, Angkasa Pura I juga berkoordinasi dengan instansi terkait untuk memastikan kesiapan transportasi darat, di antaranya taksi bandara, transportasi online, bus, dan kereta api bandara.

Baca juga : Angkasa Pura l Layani 51 Persen Keberangkatan Jemaah Haji

"Kami memprediksi bandara Angkasa Pura I yaitu Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali, Bandara Juanda Surabaya, dan Bandara Sultan Hasanuddin Makassar akan menjadi bandara dengan trafik yang sibuk selama periode ini. Bandara I Gusti Ngurah Rai yang secara tradisional merupakan bandara tujuan wisatawan lokal dan internasional, kami prediksikan akan menjadi bandara yang melayani pergerakan penumpang tertinggi di antara bandara-bandara Angkasa Pura I," lanjut Lukman.

Baca juga : Libur Idul Adha, 556 Tiket Kereta Api Jarak Jauh Ludes

Dengan prediksi potensi lonjakan penumpang di bandara pada masa liburan panjang kali ini, Lukman mengimbau agar masyarakat dapat tetap memperhatikan protokol kesehatan.

Baca juga : KCJB Uji Gandengkan Kereta Inspeksi Dan Penumpang

"Kami mengimbau kepada para pengguna jasa yang hendak melakukan perjalanan udara untuk tetap memperhatikan implementasi protokol kesehatan, berkoordinasi dengan maskapai penerbangan untuk update jadwal perjalanan, serta untuk tiba di bandara lebih awal untuk menghindari kepadatan menuju ke bandara," tutup Lukman.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.