Dark/Light Mode

Pelindo Ajak Keterlibatan Swasta Dalam Program TJSL Di Lingkungan Pelabuhan

Selasa, 29 Agustus 2023 21:59 WIB
Pelindo mengajak keterlibatan pihak swasta, baik dalam bentuk sumbangan dana atau produk dari perusahaan, tanpa adanya batasan nilai minimal. (Foto: Ist)
Pelindo mengajak keterlibatan pihak swasta, baik dalam bentuk sumbangan dana atau produk dari perusahaan, tanpa adanya batasan nilai minimal. (Foto: Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - PT Pelabuhan Indonesia (Persero) membangun kolaborasi antara Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan perusahaan swasta di wilayah Pelabuhan Tanjung Priok, untuk mengimplementasikan program-program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL). 

Inisiatif ini disampaikan Pelindo dalam diskusi yang melibatkan sejumlah perusahaan swasta, yang beroperasi di wilayah pelabuhan.

“Pada prinsipnya, kami ingin mengimplementasikan program-program TJSL berkelanjutan, dengan skala yang lebih luas. Seperti kita tahu, program TJSL atau CSR merupakan komitmen bersama dalam menjalankan kegiatan dan kebijakan perusahaan, yang memberikan dampak positif bagi lingkungan dan masyarakat sekitar,” ujar Group Head Sekretariat Perusahaan PT Pelabuhan Indonesia (Persero), Ali Mulyono, Selasa (29/8) dalam keterangannya.

Baca juga : Berdayakan Lansia Di Pancoran, Sandiaga Gulirkan Program Juragan Lele Dan Lalap

Pelindo mengajak keterlibatan pihak swasta, baik dalam bentuk sumbangan dana atau produk dari perusahaan, tanpa adanya batasan nilai minimal. Pada kesempatan itu Pelindo memaparkan beberapa program TJSL yang sedang berjalan, seperti Program BUMN Pelita Warna di Lapas Cipinang, yang melibatkan kolaborasi dari 5 BUMN. 

“Kami juga mengimplementasikan Program Kolaborasi Lingkungan di Raja Ampat, dengan survei yang telah dilakukan oleh 7 BUMN pada bulan Juli lalu. Ada pula program penghijauan Terminal 1 Pelabuhan, yang menggerakkan partisipasi aktif komunitas pelabuhan serta Employee Social Responsibility (ESR),” kata Ali.

Arimbawa, Direktur Eksekutif Forum TJSL BUMN, menambahkan bahwa inisiatif diskusi ini sesuai dengan arah baru kebijakan TJSL BUMN yang membuka peluang kolaborasi tidak hanya dengan BUMN lainnya, tetapi juga dengan perusahaan swasta. 

Baca juga : Pertamina Jajaki Kerja Sama Bisnis Di Tanzania

Ia berharap Pelindo dapat mengadakan pertemuan lanjutan untuk membahas program-program ini secara lebih mendalam serta merumuskan kontribusi konkret dari kolaborasi antara BUMN dan perusahaan swasta dalam rangka menggerakkan program-program TJSL yang lebih bermanfaat bagi masyarakat dan lingkungan.

Pelindo berkomitmen untuk merealisasikan upaya kolaboratif ini, supaya tercipta dampak positif yang lebih besar bagi masyarakat sekitar melalui kerja sama antara BUMN dan perusahaan swasta. 

Dengan semangat TJSL sebagai panduan, pelaksanaan program-program yang tercipta diharapkan akan memberikan manfaat yang berkelanjutan bagi masyarakat dan lingkungan sekitar pelabuhan.

Baca juga : Pertamina Regional JBB Resmikan Program Unggulan TJSL Di Wilayah Bandung

Ali Mulyono kembali menekankan bahwa sebagai sebagai BUMN di bidang jasa kepelabuhanan, Pelindo fokus mewujudkan jaringan ekosistem maritim nasional, melalui peningkatan konektivitas jaringan dan integrasi pelayanan guna mendukung pertumbuhan ekonomi Indonesia. 

Namun di sisi lain, Pelindo juga memiliki tugas untuk mendukung pemerintah dalam mewujudkan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDG’s), khususnya di bidang pendidikan, pemberdayaan ekonomi, dan keberlanjutan lingkungan.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.