Dark/Light Mode

Perkuat Program Pangan, Desa BSI Klaster Pertanian Padi Resmi Digelar

Jumat, 29 September 2023 13:55 WIB
BSI Maslahat dan BSI melakukan launching Desa BSI Desa Bangun Sejahtera Indonesia Klaster Pertanian Padi di Desa Purwabakti, Kecamatan Pamijahan, Bogor. (Foto: Dok. BSI)
BSI Maslahat dan BSI melakukan launching Desa BSI Desa Bangun Sejahtera Indonesia Klaster Pertanian Padi di Desa Purwabakti, Kecamatan Pamijahan, Bogor. (Foto: Dok. BSI)

RM.id  Rakyat Merdeka - BSI Maslahat bersama PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) melakukan launching Desa BSI (Desa Bangun Sejahtera Indonesia) Klaster Pertanian Padi di Desa Purwabakti Kecamatan Pamijahan, Bogor.

Program Desa BSI merupakan salah satu program pengembangan ekonomi masyarakat (mustahik) yang diinisiasi oleh BSI Maslahat melalui pendayagunaan Dana Zakat Korporat BSI.

Baca juga : Ganjar Pranowo Figur Yang Peduli Kaum Disabilitas

Di tahun 2023, BSI Maslahat telah memfasilitasi setidaknya 15 Desa di seluruh Indonesia, salah satunya Desa Purwabakti Kecamatan Pamijahan Kabupaten Bogor tersebut.

Regional CEO BSI 5 Jakarta Adjat Djatnika Basarah berharap, program ini dapat memfasilitasi masyarakat melalui penguatan dan pengembangan sumber daya ekonomi, sehingga akan memberi manfaat keberlanjutan untuk masyarakat desa dan kesejahteraan pangan.

Baca juga : Food Estate Program Jangka Panjang, Tak Bisa Instan

“Kami ucapkan terimakasih mohon dukungannya dari segala pihak untuk menyukseskan tujuan tersebut,” katanya dalam keterangan resmi, Jumat (29/9).

Dalam acara ini, dilakukan peresmian Desa BSI. Di antaranya adalah penyerahan giant card, simbolis panen padi, dan gunting pita pabrik penggilingan padi (Rice Milling Unit).
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.