Dark/Light Mode

RAFI 2024, Telkomsel Gelar Program Sambungkan Senyuman

Rabu, 27 Maret 2024 18:49 WIB
Vice President Corporate Communications & Social Responsibility Telkomsel, Saki H. Bramono (kiri) dan Senior Vice President Consumer Business Operations Telkomsel, Gilang Prasetya. (Foto: Ist)
Vice President Corporate Communications & Social Responsibility Telkomsel, Saki H. Bramono (kiri) dan Senior Vice President Consumer Business Operations Telkomsel, Gilang Prasetya. (Foto: Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Momen Ramadan serta Idul Fitri 1445 H (RAFI 2024) dimanfaatkan Telkomsel melangsungkan inisiatif filantropi “Telkomsel Sambungkan Senyuman”. Program ini didedikasikan untuk menebar kebahagiaan dan dukungan kepada mereka yang membutuhkan di berbagai sudut Indonesia.

Berfokus pada inklusivitas serta keberlanjutan sosial dan ekonomi di sekitar wilayah operasi Telkomsel, bantuan dan donasi tersebut di antaranya terdiri dari bantuan penyediaan air bersih di 5 lokasi, 150 bantuan renovasi mushola/pesantren/tempat ibadah, 200 bantuan perbaikan sarana usaha UMKM, 1.000 bantuan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan bagi masyarakat prasejahtera, 1.000 paket pemeriksaan gizi, makanan, dan vitamin bagi bayi/balita, 1.000 paket makanan sahur dan berbuka puasa, serta 1.800 paket sembako bagi masyarakat dhuafa.

Baca juga : Ramadan dan Idul Fitri, Metland Gelar Program Spesial Mall & Hotel

Telkomsel juga mengedepankan konsep sharing economy, di mana pengadaan bantuan makanan, sembako, obat, dan vitamin yang akan disalurkan, dilakukan dengan mendorong dan memperkuat kapasitas para pelaku UMKM, Puskesmas, dan Posyandu Kelurahan di sekitar wilayah penerima manfaat.

Vice President Corporate Communications & Social Responsibility Telkomsel, Saki H. Bramono mengatakan, inisiatif filantropi “Telkomsel Sambungkan Senyuman” merupakan upaya Telkomsel untuk berbagi harapan, menebar kebahagiaan, dan memperkuat hubungan antar sesama di momen spesial Ramadan dan Idul Fitri tahun ini.

Baca juga : BNI dan ITS Surabaya Kolaborasi Gencarkan Program BNI Campus Financial Ecosystem

“Dengan semangat Indonesia yang selalu menjadi inspirasi Telkomsel, kami berupaya menghadirkan momen kebersamaan yang penuh keberkahan, sejalan dengan prinsip Environmental, Social, and Governance (ESG) yang senantiasa menjadi komitmen kami pada setiap langkah bisnis. Bersama masyarakat dan para pelanggan setia, kami berupaya menciptakan dampak positif yang inklusif dan berkelanjutan, membuka lebih banyak peluang, serta menggerakkan kemajuan sosial dan ekonomi di seluruh penjuru Indonesia."

Dalam semangat kebersamaan untuk meraih keberkahan Ramadan, Telkomsel juga melangsungkan inisiatif “Telkomsel Sambungkan Senyuman” dengan berbagi makanan berbuka untuk warga sekitar di beberapa kota, khususnya masyarakat yang melintas di jalan menjelang waktu berbuka puasa.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.