Dark/Light Mode

Buka Rekening Online Via Mobile

Mandiri Syariah Target 60 Ribu Nasabah Per Bulan

Kamis, 5 Desember 2019 21:20 WIB
Head of Digital Bank Mandiri Syariah Riko Wardhana saat memberikan paparan terkait pembukaan rekening online di Jakarta, Kamis (5/12). (Foto: Ist)
Head of Digital Bank Mandiri Syariah Riko Wardhana saat memberikan paparan terkait pembukaan rekening online di Jakarta, Kamis (5/12). (Foto: Ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - PT Bank Syariah Mandiri (Mandiri Syariah) meluncurkan fitur pembukaan rekening online dalam menciptakan kemudahan dan kenyamanan nasabah. Tiap bulan, Mandiri Syariah menargetkan bisa menambah sekitar 50-60 ribu nasabah.

Head of Digital Bank Mandiri Syariah Riko Wardhana menjelaskan, target tersebut cukup optimistis mengingat tingginya aktivitas mobile masyarakat saat ini. Kebutuhan tersebut pun harus difasilitasi dengan kemudahan layanan digital perbankan.

"Saya rasa 50-60 ribu target kami bisa sampai. Tapi mudah-mudahan bisa diatas target," jelasnya saat melaunching pembukaan rekening online di Jakarta, kemarin.

Sejalan dengan meningkatnya muslim kalangan kelas menengah termasuk di dalamnya segmen milenial yang tak hanya mengharapkan functional benefit (imbal bagi hasil yang kompetitif, kemudahan akses dan layanan dan lain-lain) namun juga spiritual benefit (ketentraman dan keberkahan) Mandiri Syariah hadir memberikan total solusi baik sebagai bank transaksional, tempat investasi bahkan untuk beribadah dan berbagi.

Baca juga : Mandiri Kerahkan Ribuan Agen Bank

Hingga November 2019 jumlah transaksi electronic channel (Mobile, ATM dan Net Banking) Mandiri Syariah lebih dari 87 juta transaksi naik 27,57 persen dari periode yang sama tahun sebelumnya. Adapun transaksi Mandiri Syariah Mobile tumbuh lebih dari 103 persen.

Direktur Utama Mandiri Syariah Toni EB Subari menambahkan, hanya dengan mengakses Mandiri Syariah Mobile, nasabah dapat membuka rekening dengan mudah, cepat, di mana saja dan kapan saja. 

"Hadirnya fitur pembukaan rekening online untuk mengakomodir tingginya aktivitas dan mobilitas masyarakat di era serba digital," imbuhnya.

Pihaknya lanjut Toni, memahami dan menghargai betapa berharganya waktu bagi setiap orang. Ia bilang, betapa tingginya ketergantungan masyarakat masa kini akan media digital khususnya handphone. 

Baca juga : Keluar RS, Bernie Sanders Siap Lanjutkan Pertarungan

"Untuk itu, kami persembahkan fitur pembukaan rekening Mandiri Syariah secara online guna memberikan kemudahan dan kenyamanan nasabah tanpa harus mengorbankan waktunya,” jelasnya.

Ia merinci, ada tiga tahapan yang dapat diikuti nasabah setelah mendownload Mandiri Syariah Mobile. Yaitu memilih jenis tabungan yang diinginkan (mudharabah atau wadiah), menginput data diri (e-KTP) dan melakukan verifikasi dengan video call. 

“Insya Allah prosesnya tidak lebih dari 10 menit dan langsung bisa transaksi baik transfer, penarikan tunai tanpa kartu ATM dan lainnya,” tambah Toni.

Sesuai visinya menjadi bank syariah terdepan dan modern, Mandiri Syariah terus berupaya melakukan transformasi digital. Salah satu inisiatifnya adalah pembukaan rekening online. 

Baca juga : Pekan Raya Indonesia di Belanda Sedot Belasan Ribu Pengunjung

“Alhamdullilah, kami mengucapkan terima kasih kepada regulator yang telah memberikan izin kepada kami sebagai bank syariah pertama yang meluncurkan fitur ini,” kata Toni.

Pihaknya optimistis, fitur ini menjadi solusi bagi masyarakat yang ingin membuka rekening Mandiri Syariah dengan proses mudah dan cepat. [DWI]
 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.