Dark/Light Mode

McDonald`s Sarinah Mau Tutup Permanen, Netizen Sedih Berjamaah

Jumat, 8 Mei 2020 11:51 WIB
Restoran siap saji McDonald yang berlokasi di kawasan Sarinah, Thamrin. (Foto: McD Indonesia)
Restoran siap saji McDonald yang berlokasi di kawasan Sarinah, Thamrin. (Foto: McD Indonesia)

RM.id  Rakyat Merdeka - McDonald's legendaris di Pusat Perbelanjaan Sarinah Thamrin, resmi tutup pada Minggu (10/5) besok. Pengumuman tutupnya resto cepat saji disampaikan McDonald's Indonesia lewat akun Instagramnya, Jumat (7/5). 

"Terlalu banyak cerita dan kenangan yang pernah kita lewati bersama di sini. Mulai dari berbagi kesedihan sampai kebahagiaan," tulis McD Indonesia dengan nada haru dalam postingannya.

Menanggapi salah satu waralaba asal AS itu bakal tutup, netizen sedih. Pasalnya McD Sarinah - Thamrin merupakan restoran McDonald's pertama di Indonesia. Sudah hampir 31 tahun menemani publik Jakarta. Bahkan, di Twitter, McD Sarinah masuk dalam jajaran trending topic.

Netizen ramai-ramai menceritakan kenangannya di tempat ini. Beberapa warganet membagikan foto kenangan di tempat ini. "Pernah foto di McD Sarinah, mungkin tahun 97an ini. Yang fotoin almarhum kakek saya," kenang akun @pkevinnnn sembari menautkan foto ia kecil tengah nangkring di badut McD.

Baca juga : Duh, Barca Mau Tutup Stadion Sampai Februari

Tweeps @IpDtn juga punya cerita sendiri. "Kantor papa ku dulu di seberang Mcd Sarinah. Tiap aku dah bosan nunggu di kantor, pasti diajak nyebrang ke McD Sarinah. Tiap papa ku pulang, sengaja bawa McD dari sini karena terdekat dari kantornya dan supaya anaknya semangat bangun buat belajar," ungkapnya.

Akun @adisasoedarso memosting foto bangku berbentuk burger yang nge hits tahun 90 an di McD Sarinah. "Bangku ini legend banget. Dulu suka ikut bapakku ke Jakarta, kalau malam sebelum pulang pasti makan di sini dulu. Selain Texas Cikini, McD Sarinah ini favorit banget," ceritanya sambil bersedih.

Sementara akun @pra_dypta mengunggah foto petinju duni Muhammad Ali saat mentraktir warga Jakarta di McD Sarinah saat berkunjung ke Indonesia.  "Kenangan saat Alm. Muhammad Ali mentraktir warga Jakarta di MCD Sarinah pada tahun 1996," kicau akun ini disamber @dekaapabaee.

"BTW jaman almarhum, harganya masih kisaran berapa tuh ya seporsi?" tanya akun ini. Akun @tinja_iblis membantu menjawabnya. "Kalau gak salah paket hemat harganya Rp 3 ribu sampai Rp 6 ribu. Burger Rp 2 ribu samapi Rp 3 ribu," jawabnya.

Baca juga : Petamburan Jadi Klaster Baru Covid-19, Netizen Malah Berantem

Sedangkan akun @handrina_reve tak terima. "Tega banget manejemen Sarinah. Ide siapa sih? Itu kan tempat makan. Orang dan biasa ngumpul dan makan di situ. Tega amat hancurin kenangan orang. Parah. Dah hampir 30 tahun pula. Harusnya dibiarin aja McD di situ. Woy! Emang ruginya sih? Sarinah kalau gak ada McD, ga rame kali. So mean."

Akan Direnovasi 

McDonald's Indonesia menjelaskan, restoran terpaksa ditutup karena manajemen gedung Sarinah akan melakukan renovasi total. Pemberitahuan renovasi besar-besaran itu disampaikan oleh manajemen gedung Sarinah melalui surat resmi pada 30 April 2020.

"Secara resmi McDonald’s akan menutup restoran di Sarinah Thamrin tersebut secara permanen pada hari Minggu, 10 Mei 2020 pukul 22.05 WIB," ujar Direktur Marketing Communications, Digital dan CBI McDonald’s Indonesia Michael Hartono dalam keterangan tertulisnya, Jumat (8/5).

Baca juga : Mulai 27 Maret, Pasar Tanah Abang Tutup Sementara

Michael menjelaskan bahwa penutupan restoran McD pertama di Indonesia itu dilakukan atas permintaan dari manajamen gedung Sarinah. Manajemen pusat perbelanjaan itu akan melakukan renovasi dan perubahan strategi bisnis.

"Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua konsumen setia kami yang telah bersama-sama membesarkan McDonald’s Sarinah Thamrin," ungkapnya.

Michael menambahkan, konsumen di kawasan Thamrin dapat mengunjungi gerai lain yang dekat lokasi seperti McDonald's Hayam Wuruk, Raden Saleh, Cideng dan Central Plaza. Diketahui, McDonald's membuka gerainya di Tanah Air pada 14 Februari 1991 di gedung mal Sarinah Thamrin dan menjadi restoran pertamanya di Indonesia.

Sejak 2009, lisensi McDonald’s Indonesia dimiliki oleh PT Rekso Nasional Food (RNF), salah satu anak perusahaan Rekso Group. Hingga saat ini, McDonald's memiliki sekitar 227 restoran yang tersebar di sejumlah wilayah Indonesia. [FAQ]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.