Dark/Light Mode

Hasil Rekapitulasi KPU
Pemilu Presiden 2024
Anies & Muhaimin
24,9%
40.971.906 suara
24,9%
40.971.906 suara
Anies & Muhaimin
Prabowo & Gibran
58,6%
96.214.691 suara
58,6%
96.214.691 suara
Prabowo & Gibran
Ganjar & Mahfud
16,5%
27.040.878 suara
16,5%
27.040.878 suara
Ganjar & Mahfud
Sumber: KPU

Walau Tahun Politik

Menkeu Klaim Ekonomi Kita Malah Makin Kuat

Rabu, 20 Februari 2019 11:33 WIB
Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati berdialog dengan para pengusaha yang tergabung dalam berbagai asosiasi. (Foto : Doc. Kemenkeu/Biro KLI-Agus).
Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati berdialog dengan para pengusaha yang tergabung dalam berbagai asosiasi. (Foto : Doc. Kemenkeu/Biro KLI-Agus).

RM.id  Rakyat Merdeka - Perekonomian di banyak negara biasanya mengalami pelemahan di tahun politik. Hal itu terjadi karena banyak pelaku usaha wait and see sampai pemilu berakhir. Tetapi, berbeda dengan Indonesia. 

Perekonomian justru malah makin baik. “India yang menjelang Pemilu, ekonominya rada melemah. Sebetulnya Indonesia hanya 2 bulan jelang Pemilu dan ekonominya makin menguat. Kok agak exceptional sih?” ungkap Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dalam pertemuan dengan Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) di Jakarta, kemarin.

Baca juga : Taufik Kurniawan Masih Wakil Ketua DPR

Mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia ini memastikan, penggunaan APBN sesuai dengan koridornya. Biasanya dalam tahun politik, penggunaan APBN berdarah-darah untuk mendanai kebijakan populis pemerintah. Tetapi, keuangan Indonesia cukup baik. “Kita dalam situasi sehat, ekonominya kuat. APBN 2018 bisa kami tutup dengan baik. Penerimaan negara 102,5 persen dari target,”imbuhnya.

Ani-sapaan akrab Sri Mulyani menuturkan, pemerintah akan terus menjaga ekonomi agar terus sehat dan kredibel. Dia mengajak pengusaha agar memanfaatkan insentif yang ditawarkan oleh pemerintah walaupun saat ini menjelang Pemilu.

Baca juga : Eni Saragih Pertanyakan Keadilan

Sri Mulyani berguyon, pelaku usaha tidak perlu ragu dengan pemilu karena Indonesia mempunyai CFO (Chief Financial Officer) atau menteri keuangan terbaik. “Saya yakin bapak ibu sekalian yang punya perusahaan besar mungkin CFO-nya tidak bisa lakukan itu. Di sini ada CFO terbaik di dunia,” guyon Ani disambut tawa para hadirin.

Kepala Badan Kebijakan Fiskal Kementerian Keuangan, Suahasil Nazara yakin dengan adanya tren positif jelang pemilu, perekonomian semakin membaik lagi pasca pemilu. “Ini modal luar biasa, harusnya sesudah pemilu confidence membaik, kepastian makin ada. Tidak wait and see lagi,” katanya. [KPJ]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.