Dark/Light Mode

Menteri BUMN Copot Bos Sarinah Di Saat Covid-19

Selasa, 21 Juli 2020 17:08 WIB
Menteri BUMN Copot Bos Sarinah Di Saat Covid-19

RM.id  Rakyat Merdeka - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir merobak Direksi PT Sarinah (Persero). Erick mencopot Gusti Ngurah Putu Sudiarta Yasa sebagai Direktur Utama Sarinah.

Pencopotan tertuang dalam Keputusan Menteri BUMN Nomor SK-247/MBU/07/2020 tentang Pemberhentian, Pengalihan Tugas dan Pengangkatan Anggota Direksi PT Sarinah (Persero).

Sebagai ganti Gusti, Erick menunjuk Fetty Kwartati  sebagai orang nomor satu di Sarinah. Fetty juga merangkap direktur ritel Sarinah. 

Baca juga : Mendagri: Pilkada Bisa Bangkitkan UMKM dan Bantu Penanganan Covid-19

Selain mengganti direktur utama, Erick juga menetapkan 3 direktur baru lainnya. Pertama Lies Permana Lestari diplot sebagai Direktur Pengembangan Bisnis. 

Kedua,  Albert Aulia Ilyas sebagai Direktur Keuangan dan Administrasi dan Ketiga,  Rakesh Kumar Ashok Adwani sebagai Direktur Trading dan Properti.

Direktur Utama Sarinah, Fetty Kwartati berharap direksi yang baru dapat menuntaskan agenda besar transformasi Sarinah.

Baca juga : Masih Bertahan, 10.026 BUMDes Tak Terdampak Covid-19

"Untuk itu, kami mohon restu dan kerja sama seluruh pihak terutama para karyawan, pelanggan, mitra kerja dan berbagai pihak yang ingin tumbuh bersama sarinah menuju potensi bisnis yang maksimal dan berkelanjutan," ujar Fetty, Selasa (21/07).

Ia mengatakan, transformasi bisnis dan brand Sarinah sangat diperlukan sebagai Pusat Perbelanjaan modern yang merupakan wujud keberpihakan kepada ekonomi kerakyatan menuju kemandirian atau yang dulu dikenal dengan berdikari. 

"Transformasi bisnis dan brand Sarinah tidak menghilangkan orientasi dan eksitensinya yang dicetuskan dan digemakan oleh Bung Karno. Namun perlu dipersembahkan dengan semangat kekinian, memanfaatkan trend produk lokal yang semakin meningkat, dan yang penting adalah appealing atau memikat pelanggan, dan pengunjung masa kini dan mendatang," ujarnya.

Baca juga : Maju Pilbup Sleman, Istri Bupati Bantah Dinasti Politik

Diharapkan, Sarinah akan menjadi pusat perbelanjaan komunitas yang kekinian, khas Indonesia dan menjadi pusat UMKM unggul terutama pada sektor ekonomi kreatif nasional khususnya produk dan brand kulier, gaya hidup serta produk berbasis pada keaneka-ragaman seni, budaya Indonesia. [DWI]
 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.