Dark/Light Mode

Siaga Gunung Merapi, Pertamina Pastikan Penyaluran BBM dan LPG Aman

Minggu, 8 November 2020 18:30 WIB
Siaga Gunung Merapi, Pertamina Pastikan Penyaluran BBM dan LPG Aman

RM.id  Rakyat Merdeka - PT Pertamina (Persero) kembali memastikan pasokan dan penyaluran bahan bakar minyak (BBM) dan LPG tetap berjalan  pasca ditetapkannya status Siaga (Level III) Gunung Merapi oleh Badan Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) Yogyakarta, pada 5 November lalu.

Pejabat sementara (Pjs.) Unit Manager Communication, Relations, & CSR Pertamina Marketing Operation Regional (MOR) Jawa Bagian Tengah (JBT), Marthia mengungkapkan, pihaknya telah melakukan pemetaan terhadap SPBU, Agen LPG, dan Pertashop yang rawan terdampak erupsi, di jalur Merapi dalam radius 5-25 km.

Baca juga : Gunung Merapi Naik Status, Pertamina Siagakan Operasional Dan Saluran Bantuan Gas

“Total ada 19 SPBU. Yang di Sleman, ada 9. Lokasinya di Jl. Raya Merapi Golf, Jl. Raya Pakem, Jl. Raya Ds. Donokerto, Jl. Raya Ds. Umbulmartani, Jl. Palagan, Jl. Kaliurang KM 13, Jl. Klaiurang KM 11, Jl. Besi-Jangkang, dan Jl. Raya Yogyakarta-Magelang,” kata Marthia.

Di Boyolali, ada 1 SPBU di Jl. Magelang-Boyolali. Sedangkan 10 SPBU lainnya, ada di Magelang yang terletak di Jl. Magelang-Yogyakarta KM 23, Jl. Magelang-Yogyakarta Area Kebun, Larangan Jumoyo, Talun, Jl. Pemuda, Jl. Magelang-Yogyakarta No 17, Jl. Mayor Kusen, Carikan Deyangan, Jl. Syailendra Raya, dan Jl. Magelang-Yogyakarta KM 8.

Baca juga : Antisipasi Cuaca Ekstrem, Pertamina Pastikan Stok dan Penyaluran BBM di Enggano Aman

“Saat ini, SPBU tersebut masih beroperasi. Namun, kami akan ikuti terus perkembangan status Gunung Merapi dan arah anginnya. Jadi, ketika nanti terjadi erupsi, SPBU tersebut telah kami antisipasi. Masyarakat dapat beralih ke SPBU terdekat, yang tetap beroperasi,” ujar Marthia.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.