Dark/Light Mode

Sudah Ngetop Dan Punya Prospek Cerah

Saham Startup Teknologi Digital Bakal Diburu Investor

Sabtu, 10 Juli 2021 05:42 WIB
Ilustrasi Startup. (Foto : Istimewa).
Ilustrasi Startup. (Foto : Istimewa).

 Sebelumnya 
“Sedangkan 34 persen untuk beban operasional. Khususnya penambahan sumber daya ma­nusia, software, distribution channel, dan 30 persen untuk peningkatan modal kerja ter­masuk pembelian persediaan voucher,” kata Riky.

Perusahaan berbasis teknologi digital lainnya yang akan melantai di BEI pada Juli 2021 adalah Bukalapak. Rencananya, Bukalapak akan melaksanakan IPO pada bulan ini. Perusahaan rintisan berstatus unicorn yang menggunakan kode BUKA akan melepas sebanyak-banyaknya 25 persen saham dari total modal yang disetor dan ditempatkan.

Baca juga : Kemenperin Gandeng Startup Teknologi Percepat Digitalisasi Industri

Bukalapak juga menawarkan sa­ham alokasi untuk karyawan alias Employee Stock Allocation (ESA) sebanyak maksimal 0,1 persen dari total saham IPO yang ditawarkan.

Analiss Trimegah Sekuritas Rovandi meramal market akan an­tusias menyambut emiten teknolo­gi digital yang akan melakukan IPO. Selain kapitalisasi yang besar, nama brand juga sudah banyak di kenal masyarakat.

Baca juga : Indonesia-Rusia Dorong Kerja Sama Ekonomi Digital Dan Promosi Investasi Pariwisata

Apalagi belakangan minat penggunaan jasa teknologi di masyarakat meningkat drastis. Maka tak heran jika para inves­tor menanti kedatangan emiten sektor teknologi di papan perda­gangan BEI.

“Namun market juga akan me­lihat sisi value para perusahaan tersebut, apakah murah atau mahal IPO-nya,” ucap Rovandi, kemarin.

Baca juga : Ngeluarin 2 Produk Smartphone, Alcatel Targetin Jual 600 Ribu Unit

Rovandi menuturkan, strategi bisnis dengan IPO ini tentu akan membuat perusahaan digital dapat memperluas basis investa­si para pemilik modal dalam negeri. Di mana era digitalisasi menjadi potensi yang baik bagi perusahaan berbasis teknologi untuk terus tumbuh. Apalagi di masa pandemi Covid-19 saat ini. Dana yang terkumpul dapat dimanfaatkan untuk mengem­bangkan bisnis perusahaan.

“Salah satu tujuan IPO adalah untuk mencari dana segar dan bisa menjadi dana tambahan untuk mengembangkan serta membe­sarkan nama atau brand agar lebih terkenal lagi,” tukasnya. [JAR]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.