Dark/Light Mode

Genjot Bansos, BNI Dorong Realisasi Penarikan Dana

Senin, 23 Agustus 2021 17:30 WIB
Foto: Dok. BNI
Foto: Dok. BNI

RM.id  Rakyat Merdeka - Dalam mendukung program penyaluran bantuan sosial (Bansos) , pemerintah, dalam hal ini Kementerian Sosial bersama bank penyalur dana bansos menyerukan agar penerima bantuan yang sudah menerima dananya, segera menarik uang tersebut, dan menggunakannya.

Salah satu bank penyalur yang menyerukan himbauan penarikan segera dana bansos tersebut adalah PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI.

Baca juga : Bos Apindo Dorong Kebut Vaksinasi

Corporate Secretary BNI Mucharom mengatakan, pihaknya mendapatkan amanat dari pemerintah, dalam hal ini Kementerian Sosial, untuk menyalurkan Bansos.

Mucharom mengarakan hingga saat ini, BNI ditugaskan untuk menyalurkan Program Sembako kepada 5,8 Juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dengan total dana sebesar Rp 10,21 triliun.

Baca juga : Kemudahan Berbisnis Dorong Investasi Asing Ke Tanah Air

BNI juga ditugaskan untuk menyalurkan Bansos Program Keluarga Harapan (PKH) kepada 4,1 juta KPM dengan total dana sebesar Rp 7,29 triliun. KPM penerima bantuan tersebut tersebar di 108 kota dan kabupaten.

“Kami menyampaikan terimakasih atas perhatian pemerintah, khususnya Ibu Menteri Sosial RI, yang terus memantau jalannya proses penyalutan dan pencairan Bantuan Sosial baik PKH maupun program Sembako yang saat ini terus dilakukan upaya percepatannya,” ujar Mucharom, di Jakarta, Senin (23/8).
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.