Dark/Light Mode

Beko Ajak Masyarakat Indonesia Rintis Bisnis Kuliner

Sabtu, 20 Februari 2021 09:47 WIB
Beko Ajak Masyarakat Indonesia Rintis Bisnis Kuliner

RM.id  Rakyat Merdeka - Beko, mengawali 2021 dengan menggagas kampanye digital #MulaiBarengBeko. Puluhan pengusaha kuliner sehat rumahan berpartisipasi dan berhasil meraih perangkat andal dari Beko Indonesia untuk mendukung usaha mereka. Tak bergerak sendiri, pada kampanye ini, Beko menggandeng 3 influencer kuliner kenamaan: Chef William Gozali (@willgoz), Culinary Storyteller Ade Putri Paramadita (@misshotrodqueen) dan Top 10 Masterchef Indonesia Amy Zein (@amyzein) untuk membantu meningkatkan jangkauan dan kecakapan dari pengusaha rintisan ini. 

Marketing Manager PT Beko Appliances Indonesia, Arlisa Ardhiani dalam rilisnya mengatakan, selama 20 hari kampanye #MulaiBarengBeko digelar, puluhan pengusaha makanan rumahan di area Jabodetabek berpartisipasi dan berbagi cerita terkait usaha yang mereka geluti. Menariknya, para pengusaha ini bukan hanya fokus dalam menghadirkan produk makanan yang nikmat, tapi juga mengutamakan kualitas dan bahan makanan yang sehat.  Artinya, minat dan kebutuhan masyarakat akan pilihan asupan yang lebih sehat juga kian meningkat. Semangat menjalani hidup yang lebih sehat ini selaras dengan komitmen yang diusung Beko sebagai perusahaan. 

Baca juga : Supaya Tak Ada Sertipikat Ganda, DPR Minta BPN Berbenah

"Bukan hanya sehat, Beko Indonesia bersama induk perusahaan kami Arcelik, juga menerapkan prinsip sustainability yang ramah lingkungan. Inilah mengapa, kami sangat senang dapat mendukung dan mendampingi para pengusaha kuliner rintisan yang mengusung semangat serupa, dalam mengembangkan bisnis mereka ke depan,” ungkap Arlisa.

Selama periode 25 Januari – 13 Februari 2021, puluhan pengusaha kuliner rintisan di Jabodetabek telah berbagi cerita terkait usaha yang dirintis, keunikan produk, serta apa saja kendala yang dihadapi selama menjalani usaha tersebut dan bagaimana produk Beko dapat membantu usaha mereka. Setiap minggunya, ketiga influencer memilih 5 pemenang mingguan yang kemudian mendapatkan produk dari Beko, serta memiliki kesempatan untuk usahanya dipromosikan kembali oleh para influencer. Di akhir periode, 3 pemenang utama dengan bisnis makanan yang paling menarik mendapatkan hadiah utama berupa lemari es dari Beko. Mereka adalah Madu el Karim (@maduelkarim), Nukoke Salad (@nukoke.salad), dan Jamu Hei Mbok (@heimbok).

Baca juga : Energen Ajak Masyarakat Sarapan Sehat dan Bergizi

“Kami berharap inisiatif #MulaiBarengBeko dapat menjadi pemicu bagi para pengusaha makanan rumahan untuk dapat terus mengembangkan kecakapan dan kemampuan mereka dalam mengelola makanan dan bisnis yang mereka rintis. Harapan kami, para pelaku usaha ini juga dapat menyebarkan semangat hidup sehat dan mengusung prinsip sustainability, dengan menghadirkan pilihan asupan sehat yang lebih beragam kepada masyarakat luas,” tambah Arlisa. [ARM]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.