Dark/Light Mode

Jelang Paskah, Swiss-Belresort Dago Heritage Tawarkan `EasterCation package`

Minggu, 21 Maret 2021 19:03 WIB
Jelang Paskah, Swiss-Belresort Dago Heritage Tawarkan `EasterCation package`

RM.id  Rakyat Merdeka - Nikmati liburan staycation bersama keluarga selama akhir pekan liburan Paskah di Swiss-Belresort Dago Heritage pada 2 April 2021. Menginap di kamar Deluxe termasuk sarapan prasmanan untuk dua orang dan ajak anak Anda untuk mengikuti aktivitas "Little Chef" untuk kegiatan menghias pizza dan muffin.

Baca juga : Swiss-Belresort Dago Heritage, Hadirkan Paket 'Ramadhan Kareem’

Public Relation Manager Swiss-Belresort Dago Heritage Bandung, Atika Nurliawati, dalam keterangannya mengatakan, Luangkan waktu berkualitas bersama keluarga di liburan Paskah ini dengan "EasterCation package" mulai dari Rp 1,037,500 net/kamar/malam, atau bersenang-senang bersama orang-orang tersayang mengikuti aktivitas Anak-anak di "Little Chef Easter Activity" hanya Rp 100.000 net/anak di hari Jumat, (2/4/2021), mulai dari 9:00 pagi - 1:00 siang termasuk dekorasi Pizza dan Muffin, topi dan celemek Chef, sertifikat koki kecil, tur hotel dan kotak makan siang takeaway.

Baca juga : Samsung Galaxy S21 Series 5G, Tawarkan Fitur Masa Depan

“Tahun ini, kami menyiapkan “EasterCation Package” untuk tamu kami yang menikmati liburan staycation di hotel kami dengan protokol new normal. Anda dapat memanjakan keluarga Anda dengan liburan keluarga yang tak terlupakan di kawasan Dago Atas, selain aktivitas menyenangkan yang ditawarkan pada Paskah tahun ini, Anda juga dapat menikmati kolam renanghangat infinity nya Swiss-Belresort Dago Heritage yang fenomenaldanyang ikonik,” jelas Atika Nurliawati.

Baca juga : Rayakan Imlek, Swiss-Belresort Dago Heritage Gelar Makan Malam Ekslusif

Menurutnya, Swiss-Belresort Dago Heritage, jaringan international hotel bintang 4, property pertama Swiss-Belresort di pulau Jawa terletak di area Dago Atas, di dalam komplek Dago Heritage Golf Course, yang dibangun pada tahun 1917 dan merupakan salah satu padang golf tertua di Indonesia, tutupnya. [ARM]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.