Dark/Light Mode

Cek Pasar Salatiga, Mendag: Pasokan Cukup Dan Harga Bapok Stabil

Selasa, 4 Juli 2023 05:27 WIB
Menteri  Perdagangan  Zulkifli  Hasan mengecek harga  sejumlah  barang kebutuhan pokok  bapok  di  Salatiga,  Jawa  Tengah pada Sabtu 1/7 lalu. (Foto : Kemendag)
Menteri  Perdagangan  Zulkifli  Hasan mengecek harga  sejumlah  barang kebutuhan pokok  bapok  di  Salatiga,  Jawa  Tengah pada Sabtu 1/7 lalu. (Foto : Kemendag)

RM.id  Rakyat Merdeka - Menteri  Perdagangan  Zulkifli  Hasan turun langsung ke pasar untuk mengecek harga sejumlah barang kebutuhan pokok (bapok) di Salatiga, Jawa Tengah pada Sabtu (1/7) lalu.

Hasilnya, harga terpantau stabil, bahkan turun. Selain itu, pasokannya pun terpantau cukup.

“Saat ini harga-harga bapok di Salatiga terpantau stabil. Di sini rata-rata harga ayam Rp 36 ribu per kilogram. Cabai merah keriting, bawang putih kating, danbawang merah sama-sama Rp35 ribu per kilogram," kata Mendag Zulkifli didampingi  Staf  Khusus  Menteri  Perdagangan  Bidang Hubungan  Antar  Lembaga  Syailendra,  Direktur  Barang  Kebutuhan  Pokok  dan  Barang  Penting Kementerian  Perdagangan  Bambang  Wisnubroto,  

Baca juga : Relawan Sintawati Bagikan Daging Kurban Buat Warga Jagakarsa

Hadir juga Kepala  Dinas  Perindustrian  dan  Perdagangan Provinsi Jawa Tengah Ratna Kawuri, serta Kepala Dinas Perdagangan Kota Salatiga Kusumo Aji.

"Telur  ayam  antara  Rp29–30  ribu  per  kilogram.  Berdasarkan  pantauan  kami  dalam  dua hari  terakhir,  harga-harga  bapok  di  wilayah  Jawa  Tengah,  terutama  di  Semarang  dan  Salatiga, terpantau stabil cenderung turun,” papar Mendag Zulkifli Hasan dalam keterangan tertulis pada Senin (3/7).

Berdasarkan  pantauan  hari  ini di  Pasar  Raya  I  Salatiga,  harga-harga  sejumlah  komoditas  bapok lainnya  antara  lain  beras  medium  Rp9.450/kg,  beras  premium  Rp12.500–13.000/kg,  gula  pasir Rp14.000/kg,  minyak  goreng  premium  Rp17.000–19.000/liter.

Baca juga : Cuti Idul Adha Pun Erick Masih Kerja

sementara MINYAKITA  Rp14.000/liter,  daging sapi  Rp120.000–130.000/kg,  cabai  merah  besar  Rp 45.000/kg, cabai  merah  keriting  Rp 35.000/kg, dan cabai rawit merah Rp25.000/kg.

Sebelumnya, Mendag Zulkifli Hasan juga meninjau Pasar Bandarjo di Ungaran, Kabupaten Semarang pada Jumat (30/6) dan Pasar Kalianda di Lampung Selatan pada Rabu (28/6) lalu.

Mendag Zulkifli Hasan juga mempersilakan  masyarakat  untuk  berbelanja  seperti  biasa. “Silakan belanja ke pasar seperti biasa. Bapok cukup dan harganya stabil,” papar Mendag Zulkifli Hasan.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.