Dark/Light Mode

Kemenag Kembalikan Duit Negara Yang Masuk Ke Rekening Pribadi

Kamis, 23 Juli 2020 17:22 WIB
Kemenag Kembalikan Duit Negara Yang Masuk Ke Rekening Pribadi

RM.id  Rakyat Merdeka - Kementerian agama yang dipimpin Fachrul Razi sudah menindaklanjuti temuan Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK)  terkait adanya sejumlah dana satuan kerja yang masuk ke rekening pribadi oleh Tim APIP/Itjen Kemenag. 

Tindaklanjut dilakukan dengan pengembalian ke kas negara/BLU dan penyampaian bukti pelaporan kegiatan. Prosedur penggunaan rekening pribadi yang akan menampung dana dari APBN haruslah memperoleh izin dari Kemenkeu lebih dulu. Hal ini untuk menghindari adanya penyalahgunaan.

Baca juga : Kemhan: Tak Ada Penyelewengan Anggaran Dalam Kasus Rekening Pribadi

"Terkait temuan itu, sudah kita jelaskan ke BPK saat pemeriksaan. Sudah ditindaklanjuti juga oleh Satker dengan setor ke kas negara/BLU dan penyampaian bukti pelaporan pelaksanaan kegiatan," kata Plt Irjen Kemenag M Thambrin di Jakarta, Kamis (23/07).

"BPK sudah menerima dan memahami penjelasannya sehingga Laporan Keuangan Kementerian Agama tahun 2019 mendapat opini Wajar Tanpa Pengecualian," ujarnya.

Baca juga : Kementan: Potong Hewan Kurban Harus Sesuai Prosedur

Thambrin juga menyampaikan, bahwa sesuai arahan Menag, ia telah meminta jajaran Kemenag agar lebih memperketat pengelolaan dan pelaksanaan keuangan negara, sehingga mekanisme transfer ke rekening pribadi tidak terulang lagi pada tahun anggaran berikutnya. [DIR]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.