Dark/Light Mode

Banyak Warga Masih Ngeyel

Kiai Ma`ruf Serukan Penerapan Protokol Kesehatan Dimasifkan

Jumat, 4 September 2020 07:23 WIB
Wakil Presiden KH Maruf Amin. (Foto: Instagram)
Wakil Presiden KH Maruf Amin. (Foto: Instagram)

RM.id  Rakyat Merdeka - Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin meminta penerapan protokol kesehatan harus lebih masif lagi. Sosialisasi, edukasi, dan pengawasan mesti kembali ditekankan guna menekan penularan Covid-19. Dia menyayangkan kurangnya kesadaran masyarakat menggunakan masker saat ke luar rumah.

Padahal, mematuhi protokol kesehatan bukan hanya baik untuk diri sendiri, tapi juga untuk orang-orang di sekelilingnya. “Sampai hari ini, itu belum (patuh). Ini diperlukan upaya-upaya masif, sosiali sasi masif, edukasi masif dan pengawasan masif di lapangan untuk menjaga ini,” kata Ma’ruf Amin saat menerima pengurus Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) melalui sambungan video telekonferensi dari rumah dinas Wapres, Jakarta, kemarin.

Baca juga : Denda Pelanggar Protokol Kesehatan Capai Rp 4 Miliar

Ma’ruf mengatakan, kepatuhan terhadap protokol kesehatan itu merupakan solusi sementara sampai vaksin Covid-19 siap diproduksi dan dipasarkan untuk masyarakat. Jika masyarakat lengah dalam menerapkan protokol kesehatan, angka penularan Covid-19 di Indonesia akan terus bertambah.

“Kalau ini tidak terjaga, potensi penularan itu akan terus berkembang. Oleh karena itu, ini menjadi kunci sebelum vaksin berkembang. Kuncinya pada penerapan protokol kesehatan di tengah masyarakat,” kata Ma’ruf.

Baca juga : Bangunan 4 Lantai di Jl Kyai Caringin Roboh, Lalin Dialihkan

Untuk menanggulangi pandemi dan dampaknya, dia mengatakan bahwa pemerintah terus berupaya menyediakan tes di berbagai daerah, tempat layanan kesehatan dan vaksin Covid-19. Selain itu, pemerintah terus menjaga supaya yang terpapar itu makin banyak yang sembuh.

Karena itu, Ma’ruf meminta masyarakat dapat mematuhi protokol kesehatan Covid-19 dengan menggunakan masker, menghindari kerumunan orang dan rajin mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir.

Baca juga : Deklarasi #PriokBermasker Perkuat Komitmen Protokol Kesehatan Di Pelabuhan Tanjung Priok

Sebelumnya, Juru Bicara Presiden, Fadjroel Rachman meminta masyarakat terus menerapkan protokol kesehatan untuk memutus penularan Covid-19. Upaya itu juga sekaligus membantu meringankan pekerjaan tenaga medis dalam mengatasi pasien corona. “Pemerintah menyiapkan segala hal yang diperlukan uituk melindungi tenaga medis kita,” katanya. [QAR]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.