Dark/Light Mode

Video Call Dengan Dokter Paru

Jokowi Rasakan Beratnya Beban Tenaga Medis di Tengah Pandemi Covid

Minggu, 27 September 2020 10:55 WIB
Tangkapan layar Presiden Jokowi saat video call dengan dokter Faisal, yang bertugas di RSPI Sulianti Saroso, Jakarta, Minggu (27/9). (Sumber: YouTube Sekretariat Presiden)
Tangkapan layar Presiden Jokowi saat video call dengan dokter Faisal, yang bertugas di RSPI Sulianti Saroso, Jakarta, Minggu (27/9). (Sumber: YouTube Sekretariat Presiden)

 Sebelumnya 
Namun, Faisal curhat bahwa saat ini RSPI Sulianti Saroso mengalami kekurangan tenaga medis, karena melonjaknya jumlah pasien yang datang. "Alat medis Insya Allah tersedia. Tenaga mungkin masih tetap kurang. Pasien makin bertambah," paparya.

Faisal juga menjelaskan mengenai kesehariannya saat merawat para pasien. Menurutnya, kebosanan merupakan salah satu hal utama yang dirasakan pasien, saat menjalani isolasi dan perawatan di rumah sakit.

Untuk mengatasi hal tersebut, Faisal mengaku selalu menyempatkan diri untuk memberikan waktu dan atensi yang lebih bagi para pasiennya, untuk berbincang dan bercanda. Meski dalam keterbatasan dan rasa sesak, karena terproteksi masker dan alat pelindung diri lainnya.

Baca juga : Menpora Dukung Teknopreuner Muda Pemula Sukses di Masa Pandemi Covid-19

"Saya biasa sama pasien-pasien sering agak lama. Di samping periksa, walaupun saya sesak karena tertutup oleh APD, saya suka bercanda-bercanda. Terakhir itu, saya kasih semangat buat pasien supaya pasien tetap berpikir positif, agar hasil swab-nya negatif," kata Faisal.

Jokowi yang menyimak cerita Faisal pun, turut bersimpati pada beratnya beban tenaga medis di tengah situasi pandemi ini.

"Saya bisa bayangkan, betapa beratnya bertugas menangani Covid ini," ujar Presiden.

Baca juga : PERHUMAS Sebarkan Optimisme Di Tengah Pandemi Covid-19

Di akhir pembicaraan dengan Jokowi, Faisal pun menyampaikan pesan kepada masyarakat untuk tetap berdisiplin menerapkan 3M. Yakni mengenakan masker, mencuci tangan secara berkala, dan menjaga jarak serta menghindari kerumunan untuk mencegah penyebaran lebih lanjut dari Covid-19 di tengah masyarakat.

"Tetap jaga sesuai protokol kesehatan, pakai masker, mencuci tangan, menghindari kumpul-kumpul. Mudah-mudahan, kita bisa lewati pandemi ini," ujar Faisal.

Di penghujung perbincangan, Presiden Jokowi menyampaikan ucapan terima kasih. Jokowi sangat menghargai dedikasi serta kerja keras yang ditunjukkan dokter Faisal beserta dokter-dokter lain dan tenaga medis di seluruh Indonesia, untuk memberikan perawatan kepada para pasien Covid-19.

Baca juga : Ribuan Bidan Dan Apoteker Juga Terpapar Covid-19

"Saya menyampaikan terima kasih, mengapresiasi yang tinggi, menghargai kerja keras yang tinggi dari para dokter dan tenaga medis yang berjuang," tandasnya. [SAR]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.