Dark/Light Mode

Ini Jurus Gus Menteri Entaskan Kemiskinan Ekstrem

Minggu, 17 Oktober 2021 15:11 WIB
Mendes PDTT Abdul Halim Iskandar usai meresmikan Sistem internet of think untuk budidaya ikan koi di Desa Kemloko, Nglegok, Blitar, Minggu (17/10). (Foto: Humas Kemendes PDTT)
Mendes PDTT Abdul Halim Iskandar usai meresmikan Sistem internet of think untuk budidaya ikan koi di Desa Kemloko, Nglegok, Blitar, Minggu (17/10). (Foto: Humas Kemendes PDTT)

RM.id  Rakyat Merdeka - Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes PDTT) Abdul Halim Iskandar atau Gus Menteri membeberkan strategi mengentaskan kemiskinan ekstrem yang ditargetkan rampung pada 2024 mendatang.

Menurut Gus Menteri, kunci menyelesaikan kemiskinan ekstrem hingga 0 persen sebagaimana dicanangkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu, ada pada data dan harus diselesaikan di level desa.

Baca juga : Mendag Minta Presiden IMA Majukan Pemasaran Ekspor Indonesia

"Harus berbasis data mikro, by name by address, satu nama satu alamat, inilah yang harus betul-betul dipersiapkan," ujar Gus Menteri usai meresmikan Sistem internet of think (IoT), untuk budidaya ikan koi, di Desa Kemloko, Nglegok, Blitar, Minggu (17/10).

Mantan Ketua DPRD Provinsi Jawa Timur itu melanjutkan, saat ini ia sedang merampungkan pemutakhiran data berbasis SDGs Desa, yang di dalamnya memuat kondisi warga di setiap desa di Indonesia.

Baca juga : Nih, 2 Jurus Kemnaker Turunkan Kemiskinan Ekstrem

Melalui data berbasis SDGs Desa tersebut diharapkan semua program dan bantuan pemerintah seperti BLT Dana Desa, Kartu Indonesia Pintar (KIP) dan jaring pengaman sosial lainnya betul-betul tepat sasaran.

"Untuk kebutuhan itu, mengentaskan kemiskinan ekstrem tidak butuh anggaran terlalu besar karena semua sudah ada tinggal menetapkan sasaran," terangnya.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.