Dark/Light Mode

Dubes RI Untuk Kenya Mohamad Hery Saripudin

Dampingi Luhut Temui Presiden Kenya

Senin, 30 Januari 2023 05:23 WIB
Dubes Mohamad Hery Saripudin (duduk keempat dari kanan), Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan (duduk kelima dari kanan) berpose bersama dengan Presiden William Samoei Ruto (duduk tengah) usai pertemuan delegasi Indonesia dan Kenya.
Dubes Mohamad Hery Saripudin (duduk keempat dari kanan), Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan (duduk kelima dari kanan) berpose bersama dengan Presiden William Samoei Ruto (duduk tengah) usai pertemuan delegasi Indonesia dan Kenya.

 Sebelumnya 
Luhut berharap, di masa depan, Kenya dapat menjadi hub distribusi dan produksi produk-produk Indonesia di kawasan pesisir Timur Afrika. Untuk itu, Luhut mendorong pembentukan Preferential Trade Agreement (PTA) antara Indenesia dengan Kenya. Demi memperlancar hubungan perdagangan dengan negara yang memiliki peran strategis di Afrika Timur ini.

Baca juga : Dubes RI Untuk Lebanon Dorong Pelajar Gencar Promo Indonesia

Presiden Ruto menyambut baik keinginan Indonesia. Kedua pihak sepakat mengambil langkah konkret untuk mengimplementasikan seluruh kesepakatan kerja sama bilateral antara Kenya dan Indonesia.

Baca juga : Minta PCIM-PCIA Konsisten Gerakan Sosial Keagamaan

Di akhir pertemuan, kedua pihak menandatangani notulensi yang memuat butir-butir kesepakatan. Sekaligus menindaklanjuti hasil pertemuan dengan membentuk tiga kelompok kerja di bidang perdagangan dan investasi, energi dan pertambangan, pertahanan dan keamanan.

Baca juga : Akhirnya, Ferdy Sambo Cabut Gugatan Ke Presiden Dan Kapolri

Selain itu juga, satu kelompok kerja yang sifatnya memayungi secara keseluruhan yang menjadi pembahasan dari ketiga kelompok kerja yang dimaksud.***

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.