Dark/Light Mode

Dubes Peru Luis Raul Tsuboyama Galvan Gelar Pameran Banteng Pucara

Sabtu, 19 Agustus 2023 06:42 WIB
Dubes Luis Tsuboyama Galvan menjelaskan mengenai patung Banteng Pucara di Perpustakaan Jakarta, Taman Ismail Marzuki, Cikini, Jakarta Pusat, 15 Agustus 2023. (Foto Paul Yoanda/Rakyat Merdeka/RM.id
Dubes Luis Tsuboyama Galvan menjelaskan mengenai patung Banteng Pucara di Perpustakaan Jakarta, Taman Ismail Marzuki, Cikini, Jakarta Pusat, 15 Agustus 2023. (Foto Paul Yoanda/Rakyat Merdeka/RM.id

 Sebelumnya 
Tsuboyama mengatakan, Banteng Pucara merupakan representasi dari akulturasi budaya Andes dan Hispanik. Merupakan hal yang umum bagi masyarakat Andes, untuk menempatkan banteng berwarna-warni yang terbuat dari keramik di atap rumah mereka. Itu merepresentasikan dualitas dari masyarakat Andes, gabungan dari energi positif dan energi negatif, untuk meraih keseimbangan.

“Banteng Pucara juga memainkan peran yang penting dalam upacara ritual persembahan kepada Pachamama atau Tanah Air dalam bahasa Quechus, dengan tujuan untuk mendapatkan kemakmuran,” jelas Tsuboyama.

Baca juga : Gelar Pelatihan Bahasa Untuk PNS Timles

Selain menampilkan Banteng Pucara, pada pameran itu juga ditampilkan tiga karya seni tekstil dari seniman muda dari Shipibo Konibo di Amazonia Peru. Senimannya bernama Frank Soria. Dia menampilkan karakteristik pola atau variasi geometris yang disebut “Kene”. Kata Tsuboyama, teknik desain tradisional ini telah diwariskan turun temurun dari seorang ibu ke anak perempuannya.

Pameran Banteng Pucara di TIM, digelar sejak 15 Agustus 2023, dan berakhir pada 28 Agustus 2023. Pameran di Jakarta merupakan bagian dari tur Asia Pasifik yang juga mencakup Jepang, Selandia Baru, Singapura, Thailand, dan Vietnam.

Baca juga : Majelis PAUD Dasmen Aisyiyah Gelar Rakernas, Kuatkan Semangat Kolaborasi

Di akhir pameran, Kedubes Peru di Jakarta akan mendonasikan beberapa buku sastra, seni, politik dan ekonomi Peru kepada Perpustakaan Cikini. Itu merupakan pertama kalinya perpustakaan di Indonesia akan memiliki buku-buku asli dari Peru dalam bahasa Spanyol. 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.