Dark/Light Mode

Ilmuwan Pakai Kostum Kepala Burung Setahun

Kamis, 31 Agustus 2023 06:47 WIB
Ilmuwan melakukan eksperimen mendekati burung menggunakan kostum kepala burung raksasa. (Foto Twitter Toshitaka_SZK)
Ilmuwan melakukan eksperimen mendekati burung menggunakan kostum kepala burung raksasa. (Foto Twitter Toshitaka_SZK)

RM.id  Rakyat Merdeka - Ilmuwan Jepang bernama Toshitaka Suzuki, membagikan cerita seorang ilmuwan pria yang sangat penuh totalitas menjalankan penelitiannya. Pria itu rela memakai kostum kepala burung raksasa, demi mendekati hewan berbulu itu.

Baca juga : BPBD Kuningan Pastikan Kebakaran Di Gunung Ciremai Sudah Padam

Suzuki merupakan profesor di Tokyo University. Dilansir Oddity Central, kemarin, Suzuki menceritakan seorang pria yang ingin mendekati sekawanan burung di hutan di Prefektur Nagano, tanpa memicu panggilan darurat hewan tersebut.

Baca juga : Dubes Iwan Bogananta Fasilitasi Pertemuan Kepala BNN Dengan Mendagri Albania

Sebelumnya, pakar perilaku burung itu telah memperhatikan, spesies burung tertentu mampu mengingat wajah manusia. Kemudian, burung akan menghentikan kicauannya yang biasa untuk mengeluarkan peringatan, setiap mereka melihat manusia yang mereka ingat. Termasuk wajah pria yang diceritakan Suzuki.

Baca juga : KPK Tetapkan 6 Tersangka Korupsi Penyaluran Bansos Beras, 3 Ditahan

Sehingga, pria tersebut memutuskan memakai kostum kepala burung raksasa selama satu tahun agar bisa mendekati kawanan burung di hutan tersebut. Namun, eksperimen pria tersebut gagal. Pasalnya, tiap kali pria itu mendekati kawanan burung, hewan tersebut tetap mengeluarkan peringatan darurat.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.