Dark/Light Mode

Les Otten, Voter Pertama Di Pilpres AS 2020

Seumur-umur Pilih Partai Republik, Kali Ini Nyoblos Demokrat

Selasa, 3 November 2020 21:58 WIB
Les Otten menuju kotak suara untuk memberikan suara di TPS Resort Balsam, Dixville Notch, New Hampshire, Amerika Serikat.(Foto IST)
Les Otten menuju kotak suara untuk memberikan suara di TPS Resort Balsam, Dixville Notch, New Hampshire, Amerika Serikat.(Foto IST)

RM.id  Rakyat Merdeka - Lebih 90 juta orang yang telah memberikan suara dalam pemungutan suara awal (early voting votes). Kini dimulainya Pilpres AS 2020 pada 3 November yang diawali di Dixville Notch, kota kecil di perbatasan Kanada, negara bagian New Hampshire.

Pemungutan suara itu digelar pukul 00.00 waktu setempat. Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Balsam Resort. Selain memulai pemungutan suara lebih dulu, pemenangnya juga bisa langsung diketahui. Penghitungan suaranya juga sederhana pakai papan tulis white board.

Baca juga : Capres Biden Pertimbangkan Wakilnya Dari Partai Republik

Jumlah pesertanya bisa dihitung pakai jari. Hanya lima orang, dan semua memilih calon presiden Joe Biden dari Demokrat. Jumlah populasinya juga tak banyak hanya 12 orang.

Les Otten pertama kali memilih calon Demokrat pada Pilpres AS 2020. (Foto Twitter)

Oang yang memberi suara pertama kali dalam Pemilu AS adalah Les Otten. Sebenarnya, ia pendukung Republik seumur hidupnya. Tahun ini, pilihannya untuk pertama kali beralih ke capres Demokrat. Jadi orang Demokrat yang pertama kali adalah Biden (77).

Baca juga : Joe Biden Menang Di Dixville Notch, Trump Juara Di Missfield

"Saya tidak setuju dengannya dalam banyak isu. Namun, saya yakin inilah saatnya untuk menemukan hal yang mempersatukan kita, bukan yang memecah belah kita. Hal-hal yang mempersatukan kita itulah yang membuat negara ini hebat," terangnya dilansir Huffintonpost.

"Pada intinya dimulai dengan memilih orang-orang yang berkarakter, jujur, dan akan memprioritaskan kesejahteraan bangsa di atas segalanya," tutur pengembang Balsam Resort itu. 

Baca juga : Dubes RI Di Washington Mau Boyong Investor AS Ke Indonesia

Selain Dixville yang menggelar Pilpres tengah malam, sekitar 19 kilometer di selatannya, ada kota kecil lain Millsfield. Kawasan itu adalah yang kedua menyelenggarakan pemungutan suara. Di sini Trump juaranya. Dengan perolehan 16:5. Pemungutan suara yang sudah berlangsung 60 tahun itu tetap digelar di tengah pandemi.

Masih di kawasan perbatasan AS-Kanada, kota kecil dengan tradisi sama adalah Hart's Location. Tapi karena pandemi Covid-19, mereka memilih menyelenggarakan siang hari. [MEL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.