Dark/Light Mode

Dubes Djauhari Resmikan Paviliun Indonesia Di BRBE 2021 Shanghai

Selasa, 29 Juni 2021 12:51 WIB
Peresmian paviliun Indonesia oleh Dubes Djauhari Oratmangun di event bertajuk 7th Belt and Road Brand Expo (BRBE) 2021, dj Shanghai,Jumat (26/6). (Foto: KJRI Shanghai)
Peresmian paviliun Indonesia oleh Dubes Djauhari Oratmangun di event bertajuk 7th Belt and Road Brand Expo (BRBE) 2021, dj Shanghai,Jumat (26/6). (Foto: KJRI Shanghai)

RM.id  Rakyat Merdeka - Ajang promosi perdagangan yang diadakan China Council for the Promotion of International Trade (CCPIT) Shanghai dan China Chamber of International Commerce (CCOIC) Shanghai ikut dimeriahkan perwakilan Konsulat Jenderal Indonesia.

KJRI Shanghai ikut berpartisipasi dengan mendirikan paviliun Indonesia di event bertajuk "7th Belt and Road Brand Expo (BRBE) 2021 Shanghai" yang diadakan 25-27 Juni. Duta Besar Indonesia untuk China Djauhari Oratmangun ikut meresmikan paviliun Indonesia, Jumat (25/6).

Baca juga : Dubes RI Hadiri Groundbreaking Pabrik Sarang Walet Di Shanghai

Ajang yang didukung China Chamber of International Commerce (CCOIC) Shanghai bekerjasama dengan institusi perwakilan diplomatik negara sahabat, asosiasi bisnis dan perdagangan, serta kalangan perusahaan lokal ini merupakan ajang rutin tahunan CCPIT dan CCOIC Shanghai. KJRI bersama ITPC Shanghai turut berpartisipasi.

Produk-produk unggulan Indonesia yang ditampilkan tersebut di antaranya adalah produk Biskuit Series (Longlife Supreme Bird's Nest), produk Kerupuk Udang (PT United Harvest Indonesia), produk Indomie Noodles (Shanghai Resources International Trading Co., Ltd), produk Instant Bird’s Nest (Anhui Desongtang Pharmaceutical Co., Ltd).

Baca juga : Eks Pejabat Garuda Indonesia Dihukum 8 Tahun Penjara

Ada juga produk Biskuit dan Coklat (Jialudanfu Food Limited Company), produk Wafer dan Coklat (CV. Seribu Satu Food Industry), produk Bird’s Nest (Indonesia Jambi Sino Nest Co., Ltd), dan produk Kara Coconut Milk and other Series (All New International Pte., Ltd.).
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.