Dark/Light Mode

Menggagas Fikih Siyasah Indonesia

Tidak Boleh Menggunakan Kekerasan

Jumat, 5 Januari 2024 05:36 WIB
Nasaruddin Umar
Nasaruddin Umar
Tausiah Politik

 Sebelumnya 
Berdakwah adalah mulia, apalagi jika dakwah itu menghasilakan banyak orang tertarik masuk dan mengikuti agama Allah SWT, namun lebih dari itu, Allah SWT meminta kita untuk bersabar agar sebaik apapun sebuah tujuan tidak boleh menghalalkan segala cara untuk mencapai tujuan itu. Sebetulnya bukan hanya kekerasan, tetapi menanam kebencian kepada orang lain yang kemudian menyebabkan lahirnya pendhaliman terhadap orang itu juga dilarang sebagaimana firman Allah SWT: Dan janganlah sekali-kali kebencianmu terhadap sesuatu kaum, mendorong kamu untuk berlaku tidak adil. (Q.S. Al-Maidah/5:8).

Baca juga : Belajar dari Ekosistem Ikan Paus (1)

Allah SWT mengingatkan kita untuk tidak menempuh cara-cara kekerasan untuk tujuan apapun. Kita tidak dibenarkan mengobankan orang lain. Dalam Al-Qur’an ditegaskan: Barangsiapa yang membunuh seorang manusia, bukan karena orang itu (membunuh) orang lain, atau bukan karena membuat kerusakan di muka bumi, maka seakan-akan dia telah membunuh manusia seluruhnya. Dan barangsiapa yang memelihara kehidupan seorang manusia, maka seolah-olah dia telah memelihara kehidupan manusia semuanya. (Q.S. Al-Maidah/5:32).

Baca juga : Belajar Dari Ekosistem Laba-laba (2)

Artikel ini tayang di Harian Rakyat Merdeka Cetak edisi Jum'at, 8 Desember 2023 dengan judul "Menggagas Fikih Siyasah Indonesia, Tidak Boleh Menggunakan Kekerasan"

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.