Dark/Light Mode

Nyeri Pinggang Ciri Umum Sakit Ginjal, Perlu Diwaspadai

Jumat, 16 Juli 2021 15:10 WIB
Sakit pinggang/Ilustrasi (Foto: Istimewa)
Sakit pinggang/Ilustrasi (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Nyeri pinggang sebagai ciri umum sakit ginjal perlu diwaspadai. Sebab, nyerinya tidak terlalu spesifik, terkadang banyak orang mengabaikan gejala dari sakit pinggang ini.

Padahal, ginjal adalah organ tubuh yang mempunyai peranan penting yang fungsinya menyaring kotoran serta racun dalam darah. Selanjutnya, kotoran serta racun akan dibuang bersamaan dengan urine. Penurunan fungsi ginjal terjadi secara perlahan. Meskipun demikian, hal ini akan berpengaruh terhadap aktivitas harian penderitanya. 

Ginjal merupakan dua organ tubuh dengan ukuran kecil yang berbentuk seperti kacang. Organ ini terletak pada bagian bawah tulang rusuk, tepatnya pada kedua sisi sumsum tulang belakang.

Baca juga : Jelang Olimpiade Tokyo 2020, Ahsan/Hendra: Lawan Non Unggulan Perlu Diwaspadai

Ginjal memiliki peranan penting bagi tubuh. Antara lain membersihkan air, asam, serta limbah darah yang akhirnya akan keluar dalam bentuk urine dan keringat.

Saat organ tubuh mengalami gangguan, akan menyebabkan fungsinya juga terganggu. Hal ini akan berpengaruh terhadap fungsi organ lain, salah satunya metabolisme tubuh.

Sakit ginjal adalah suatu kondisi yang menimbulkan beberapa gejala. Timbulnya rasa sakit atau nyeri pada pinggang merupakan salah satu ciri umum gejala sakit ginjal.

Baca juga : Tekan BOR Rumah Sakit, Jabar Perkuat Strategi Isoman

Rasa nyeri ini pada umumnya terjadi pada pinggang bagian kanan atau kiri sesuai dengan ginjal yang mengalami gangguan. Namun, nyeri pinggang ciri umum sakit ginjal ini memiliki tanda yang perlu perhatikan.

Mengenal Ciri Umum Sakit Ginjal
Saat ginjal mengalami masalah, salah satu gejalanya adalah sakit pinggang. Namun, tidak semua kasus sakit pinggang langsung berhubungan dengan sakit ginjal.

Perlu diketahui, ginjal terletak pada perut bagian atas sebelah sisi kanan dan kiri tubuh. Hal ini berlawanan dengan otot punggung. Pada umumnya, ciri umum sakit ginjal ini terletak pada punggung bagian bawah. Tepatnya antara tulang rusuk terendah dengan pantat. Rasa sakit seringkali menyerang salah satu sisi tubuh.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.