Dark/Light Mode

Meski Aturan Dilonggarkan

Penghuni Apartemen Kelolaan ICM Tetap Beraktivitas Dengan Terapkan Prokes

Rabu, 22 Juni 2022 10:06 WIB
Foto: Ist.
Foto: Ist.

RM.id  Rakyat Merdeka - Meski pemerintah sudah melonggarkan berbagai aturan, seluruh apartemen dan restoran di DKI Jakarta meski saat ini sudah dilonggarkan tetap diharapkan konsisten menjalankan protokol kesehatan (prokes) untuk menekan penyebaran Covid-19.

Para penghuni apartemen di Jakarta tetap dianjurkan menerapkan protokol kesehatan sebagai bentuk adaptasi kebiasaan baru.

Seperti, apartemen yang berada di bawah perusahaan manajemen properti, Inner City Management (ICM). Direktur Operasional ICM Krisdiarto Adipranoto mengatakan, dengan situasi pandemi yang masih terkendali pihaknya mendorong penghuni tetap produktif tapi tetap waspada.

"Tentunya dengan mengedepankan protokol kesehatan sesuai anjuran Pemerintah agar tercegah dari penyebaran virus dan semua merasa aman juga nyaman saat beraktivitas,” kata Krisdiarto, dikutip Selasa (21/6).

Baca juga : Telkomsel Ajak Pelanggan di Kabupaten Kepulauan Seribu Upgrade ke 4G

Seperti diketahui, pemerintah telah memberi izin kapasitas pengunjung di area publik menjadi 100 persen dengan memperhatikan peraturan yang ditetapkan, yaitu mematuhi prokes. 

Seperti, menjalani vaksinasi minimal dosis pertama bagi anak usia 6-12 tahun, dan menggunakan masker saat berada di area padat dan tertutup.

Krisdiarto mengatakan, pihaknya memiliki komitmen untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada penghuni. Salah satunya dengan senantiasa menjaga kebersihan lingkungan dan melakukan pemeliharaan fasilitas penunjang aktivitas penghuni.

Saat ini, ICM mengelola sekitar 40 site apartemen atau residensial di DKI Jakarta dan kota besar lainnya di Indonesia. Beragam kegiatan komunitas penghuni yang ada di apartemen juga kembali diaktifkan setelah sempat tertunda selama masa pandemi. 

Baca juga : Asrorun Niam Tegaskan Pentingnya Pengetahuan Berumah Tangga Bagi Pemuda

Misalnya, baru-baru ini sejumlah penghuni wanita di Apartemen Kalibata City mengikuti kegiatan senam Zumba yang difasilitasi oleh badan pengelola di area terbuka apartemen.

General Manager Apartemen Kalibata City Martiza Melati mengatakan, senam Zumba menjadi kegiatan rutin mingguan yang kembali dilaksanakan pada awal Juni lalu.

Kegiatan ini adalah program yang sudah berjalan sejak lama untuk memfasilitasi para penghuni yang tergabung dalam komunitas senam.

"Dengan situasi pandemi yang lebih terkendali, upaya pengelola untuk kembali menggiatkan senam ternyata mendapatkan antusias yang cukup tinggi,” kata Martiza.

Baca juga : Fitur Labs, Dukung Pengalaman Multitasking Yang Lebih Seamless

Ia mengungkapkan, meski pandemi kegiatan komunitas tetap dijalankan dengan menerapkan protokol kesehatan. Diharapkan kegiatan tersebut dapat menumbuhkan kehidupan sosial dan hubungan yang baik antar warga maupun dengan pengelola.

Selain kegiatan senam, Apartemen Kalibata City turut membuka fasilitas lain seperti lapangan bola basket, tenis, bola voli, ping-pong, dan kolam renang dengan protokol kesehatan dan kapasitas sesuai level PPKM.

Pengelola juga baru saja meresmikan fasilitas outdoor gym sebagai resolusi di masa pandemi. ICM saat ini kembali membuka sejumlah fasilitas di site-site apartemen kelolaannya untuk mendukung aktivitas penghuni.

Di antaranya taman bermain, ruang serba guna, hingga sarana olahraga seperti lapangan, kolam renang, pusat kebugaran, jogging track dan lainnya dengan berbagai ketentuan. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.