Dark/Light Mode

Cara Pemprov Jaga Inflasi Jelang Bulan Puasa

Selain Beras, Ayam Dan Telur Juga Dijual Murah

Selasa, 13 Februari 2024 06:50 WIB
Warga DKI Jakarta saat membeli paket Sembako Murah. (Foto: Istimewa)
Warga DKI Jakarta saat membeli paket Sembako Murah. (Foto: Istimewa)

 Sebelumnya 
Untuk Program Sembako Murah, lanjut Sri, semua warga bisa membelinya. Paket sem­bako Rp 100 ribu berisi beras 5 kilogram (kg), minyak goreng 2 liter, gula pasir 1 kg dan tepung terigu 1 kg.

Tidak hanya memperluas jangkauan wilayah, Pemprov DKI akan menambah variasi komoditas Sembako Murah. Antara lain, daging sapi, daging ayam dan telur.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta Su­harini Eliawati mengatakan, pihaknya akan terus melanjut­kan kegiatan Sembako Murah hingga menjelang Ramadan dan Lebaran.

Baca juga : Real Madrid Vs RB Leipzig, Los Blancos Pincang

Selain itu, pihaknya akan terus berupaya menggencarkan aktivitas Jakarta Menanam cabe dan bawang merah untuk mem­perkuat ketahanan pangan.

“Tujuannya saat menghadapi Ramadan dan Lebaran. Kami harapkan pasokan cabe dan bawang bertambah,” tandasnya.

Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta Rani Mauliani mendukung Program Sembako Murah. Karena, program ini sangat positif demi menjaga ketahanan pangan.

Baca juga : SGA Moncer, Thunder Menang

“Kegiatan Sembako Murah sebagai bentuk kepedulian kare­na masih banyak warga yang membutuhkan,” kata Rani.

Rani mengakui, langkah baik memang tidak selalu diterima positif, apalagi di tahun politik. Namun, menurut Rani, program Sembako Murah, dapat terus di­laksanakan karena sudah sejalan dengan Undang Undang (UU) Nomor 18 Tahun 2012 tentang pangan. 

Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Selasa, 13 Februari 2024 dengan judul Cara Pemprov Jaga Inflasi Jelang Bulan Puasa, Selain Beras, Ayam Dan Telur Juga Dijual Murah

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.